JAKARTA, KOMPAS.com - Kepergian Titiek Puspa membawa duka mendalam bagi orang-orang terdekatnya, termasuk Indrawati Widjaja atau Acin, eksekutif produser Musica Studio's.
Selama berkarya di bawah naungan Musica Studio's, Titiek Puspa menciptakan banyak lagu.
Namun, Acin merasa ada lagu karya Titiek Puspa yang belum sempat dirilis bahkan sampai sang legenda meninggal dunia.
Baca juga: Kenangan Para Artis di Malam Tahlilan Titiek Puspa
"Jujur kayaknya sih ada ya," kata Acin saat ditemui di Gedung PTIK, Jakarta Selatan, Kamis (17/4/2025).
Namun, Acin harus memastikan kembali apakah memang koleksi lagu Titiek Puspa yang belum dirilis itu benar-benar ada dan siap.
"Tapi ya kita kan namanya mencari-mencari juga, kadang-kadang kita juga lupa ya," kata Acin.
"Tapi rasanya ada, tapi saya enggak yakin, jadi harus dicari lagi library kami," sambungnya.
Baca juga: Iis Dahlia Bangga Pernah Dipijat Titiek Puspa
Jika memang benar ada, lagu itu akan menjadi sebuah persembahan terakhir dari Musica Studio's untuk mendiang Titiek Puspa.
Bagi Acin, Titiek Puspa sudah dianggap seperti ibu sendiri.
Hubungannya dengan Titiek Puspa sudah terjalin sejak usia 6 tahun, karena kedekatan kedua orangtuanya.
Titiek Puspa meninggal dunia pada 10 April 2025 setelah sempat dirawat selama 15 hari karena mengalami pendarahan otak.
Jenazah Titiek Puspa dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.