优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Ungkap Rekannya Ada yang Habis Rp 100 Miliar untuk Kampanye, Komeng: Pada Bingung Saya Cuma Puluhan Juta

优游国际.com - 17/04/2025, 12:14 WIB
Andika Aditia

Penulis

KOMPAS.com – Komedian Komeng mengungkapkan bahwa biaya kampanyenya saat maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Jawa Barat jauh lebih kecil dibandingkan calon lainnya.

Dalam pernyataannya di podcast HAS Creative, Komeng menyebut hanya menghabiskan biaya kampanye di kisaran puluhan juta rupiah.

Baca juga: Komeng Ungkap Biaya Kampanye Dirinya Maju DPD RI dari Jawa Barat

“Kalau saya kan puluhan, ratusan juta enggak nyampe, puluhan juta lah,” ujar Komeng dalam kutipan podcast yang tayang Kamis (17/4/2025).

Komeng menyebut banyak orang terkejut saat mengetahui anggaran kampanyenya yang sangat minim, terutama jika dibandingkan dengan kandidat lain yang bisa menghabiskan dana miliaran rupiah, bahkan hingga ratusan miliar.

Baca juga: Mat Solar Meninggal Dunia, Komeng: Selamat Jalan, Bang

“Orang-orang bisa habis miliaran makanya pada bingung juga saya habisnya enggak banyak. Kalau nyalon DPR kan paling mewakili satu atau dua kabupaten/kota. Namun, DPD itu satu provinsi. Kalau di Jabar ada 30 lebih kabupaten/kota, jadi biayanya bisa sangat besar,” tutur Komeng.

Tak hanya itu, Komeng juga mengaku sempat berbincang dengan sejumlah kandidat yang mengaku menggelontorkan dana dalam jumlah sangat besar.

Baca juga: Duka Komeng dan Abdel Achrian atas Meninggalnya Pelawak Qomar

“Ada yang ratusan miliar pak, kalau dari yang saya nanya-nanya ya, ‘wah gue habis 80, wah gue 100,’ itu bukan 100 juta tuh pak tapi miliar, rata-rata kayak gitu,” imbuhnya.

Diketahui, kehadiran Komeng di surat suara Pemilu 2024 sempat jadi sorotan publik karena menggunakan foto nyeleneh dengan ekspresi komikal, namun justru berhasil menarik perhatian luas.

Baca juga: Jumlah Kekayaan Komeng yang Kini Duduk di DPD RI Berdasarkan Laporan LHKPN

Komeng Lolos ke Senayan dengan Suara Terbanyak

Pada Pemilu 2024 lalu, Komeng meraih suara terbanyak dalam pemilihan anggota DPD RI dari Jawa Barat.

Komeng tercatat meraih lebih dari 5 juta suara, menempatkannya di posisi teratas dari seluruh calon DPD Jawa Barat.

Baca juga: Komeng Sempat Viral di Rapat DPD RI, Jarwo Kwat: Itu yang Dikhawatirkan

Keberhasilannya menjadi bukti bahwa figur publik dengan rekam jejak positif dan kedekatan emosional dengan masyarakat bisa melangkah ke dunia politik tanpa kampanye mewah.

Saat ini Komeng menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Daerah Pemilihan Jawa Barat dan ditempatkan di Komite II DPD RI.

Komite II membidangi urusan seperti pertanian, perkebunan, perhubungan, kelautan dan perikanan, energi sumber daya mineral, kehutanan, lingkungan hidup, ekonomi kerakyatan, BUMN terkait sumber daya alam, perindustrian dan perdagangan, pekerjaan umum dan perumahan rakyat, ketahanan pangan, serta meteorologi, klimatologi, dan geofisika.

Meskipun awalnya Komeng berharap dapat bergabung dengan Komite III yang membidangi seni dan budaya, ia menerima penugasan di Komite II sebagai hasil rembukan dengan sesama anggota DPD dari Jawa Barat.

Komeng menyatakan bahwa ia tidak memiliki masalah dengan penempatan tersebut dan siap menjalankan tugasnya di Komite II.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Sempat Hilang Arah Saat Kehilangan Dono dan Kasino, Indro: Warkop Itu Enggak Pernah Berpisah

Sempat Hilang Arah Saat Kehilangan Dono dan Kasino, Indro: Warkop Itu Enggak Pernah Berpisah

Seleb
Hotman Paris Soroti Putusan Hakim soal Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven

Hotman Paris Soroti Putusan Hakim soal Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven

Seleb
Ahmad Dhani Ungkap Akan Bersanding dengan Maia Estianty di Pernikahan Al Ghazali

Ahmad Dhani Ungkap Akan Bersanding dengan Maia Estianty di Pernikahan Al Ghazali

Seleb
Tak Dapat Mobil Dinas dari DPD RI, Komeng Modif Gran Max Miliknya untuk Operasional

Tak Dapat Mobil Dinas dari DPD RI, Komeng Modif Gran Max Miliknya untuk Operasional

Seleb
Ivan Gunawan Kembali Desain Busana Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway 2025

Ivan Gunawan Kembali Desain Busana Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway 2025

Hits
Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus, Bene Dion Janji Buat Film Drama Religi Katolik

Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus, Bene Dion Janji Buat Film Drama Religi Katolik

Seleb
Ifan Seventeen Apresiasi 5 Anak Indonesia yang Lolos Tampil di The New York Pops

Ifan Seventeen Apresiasi 5 Anak Indonesia yang Lolos Tampil di The New York Pops

Musik
Respons Ahmad Dhani soal Akan Dilaporkan Rayen Pono ke Polisi

Respons Ahmad Dhani soal Akan Dilaporkan Rayen Pono ke Polisi

Seleb
Geser Posisi Tokyo, Korea Selatan Ada di Peringkat Pertama Pengembalian Gelang Coldplay

Geser Posisi Tokyo, Korea Selatan Ada di Peringkat Pertama Pengembalian Gelang Coldplay

Musik
10 Tahun Menjanda, Denada Ungkap Keinginannya Menikah Lagi

10 Tahun Menjanda, Denada Ungkap Keinginannya Menikah Lagi

Seleb
Ogah Somasi, Rayen Pono Pilih Langsung Laporkan Ahmad Dhani

Ogah Somasi, Rayen Pono Pilih Langsung Laporkan Ahmad Dhani

Seleb
Jung Kyung Ho Sebut Sooyoung SNSD Pusat Hidupnya

Jung Kyung Ho Sebut Sooyoung SNSD Pusat Hidupnya

K-Wave
George R.R Martin Sebut Menyelesaikan Buku Game of Thrones adalah Kutukan Hidupnya

George R.R Martin Sebut Menyelesaikan Buku Game of Thrones adalah Kutukan Hidupnya

Film
Ahmad Dhani Disebut Tak Pernah Menawar Honor, Ello: Dia Menghargai

Ahmad Dhani Disebut Tak Pernah Menawar Honor, Ello: Dia Menghargai

Seleb
Luna Maya Gelar Bridal Shower di Shanghai, Makin Dekat Menikah dengan Maxime Bouttier

Luna Maya Gelar Bridal Shower di Shanghai, Makin Dekat Menikah dengan Maxime Bouttier

Seleb
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau