KOMPAS.com – Musisi senior Ahmad Dhani kembali melontarkan kritik pedas kepada sejumlah penyanyi yang ikut bersuara soal polemik royalti, namun enggan terlibat langsung dalam diskusi bersama pencipta lagu.
Dalam tayangan Q&A MetroTV, Dhani mengungkapkan kekesalannya terhadap para penyanyi yang ia nilai terlalu cepat berkomentar di media, tanpa memahami akar persoalan secara menyeluruh.
Baca juga: Tak Hadiri Undangan Diskusi Ahmad Dhani, Judika: Dianggap Maling, Menyakitkan
“Tiba-tiba mereka yang enggak mengalami kok ngomong seenaknya, itu makanya saya kesal tuh begitu,” ujar Ahmad Dhani, dikutip Senin (14/4/2025).
Menurut Dhani, pihaknya sudah membuka ruang diskusi dan rembuk bersama pelaku industri musik soal sistem royalti. Namun, ia mengaku kecewa karena ajakan itu tidak direspons dengan baik oleh beberapa penyanyi.
Baca juga: Disebut Ahmad Dhani Nyolong Lagu Dewa 19, Judika: Aku Tidak Ambil Pusing
“Diajak diskusi enggak mau, diajak rembug enggak mau, tapi tiba-tiba ngomong di TV, di media senyeplos-nyeplosnya aja, ya saya smash,” lanjutnya.
Pernyataan Dhani muncul di tengah memanasnya perdebatan terkait pembagian royalti antara pencipta lagu dan penyanyi.
Baca juga: Tanggapi Penyanyi Tak Hadir Diskusi Royalti tapi Bicara ke Publik, Ahmad Dhani: Makanya Saya Smash
Ahmad Dhani, sebagai pencipta sekaligus produser musik, menilai sistem royalti di Indonesia masih belum ideal dan kerap merugikan pihak pencipta.
Ahmad Dhani juga telah menggagas diskusi terbuka antar pelaku industri, namun mengklaim bahwa banyak penyanyi yang memilih tidak hadir dan justru menyampaikan opini di media tanpa dasar kuat.
Isu soal royalti dan hak cipta memang bukan hal baru di industri musik Tanah Air.
Beberapa tahun terakhir, topik ini kembali mencuat seiring munculnya dorongan untuk membenahi ekosistem musik di Indonesia, terutama soal mekanisme royalti dan aturannya.
Sebagai informasi, Ahmad Dhani, musisi, produser, dan pendiri grup Dewa 19, dikenal tidak hanya sebagai sosok kontroversial dalam dunia hiburan, tetapi juga sebagai figur vokal yang memperjuangkan hak-hak komposer dan pencipta lagu di Indonesia.
Ahmad Dhani sering kali menyuarakan sistem pembagian royalti yang berlaku di industri musik Tanah Air.
Sebagai seorang komposer dengan puluhan lagu hit sejak 1990-an, Ahmad Dhani merasa sistem yang berlaku selama ini tidak memberikan keadilan bagi para pencipta lagu.
Dalam berbagai kesempatan, Ahmad Dhani mengkritik lembaga manajemen kolektif (LMK) yang dinilainya kurang transparan dalam pendistribusian royalti.
Baca juga: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Kasus Royalti Musik: Kasasi atau PK Tak Akan Ubah Hasil
Menurutnya, banyak komposer yang tidak menerima haknya secara layak, terutama jika dibandingkan dengan pihak penyanyi atau label rekaman.