KOMPAS.COM - Agensi Xiumin EXO mengeklaim bahwa artisnya saat ini sedang dicegah untuk tampil di program musik KBS, Music Bank, karena kesepakatan dengan SM Entertainment.
Pada Selasa (4/3/2025), ONE HUNDRED Label, perusahaan induk dari agensi Xiumin, INB100, merilis pernyataan resmi terkait promosi acara musik penyanyi tersebut.
"Baru-baru ini, kami diberitahu secara tidak resmi oleh KBS bahwa tidak mungkin bagi Xiumin untuk tampil di program-program (KBS) yang menampilkan artis-artis SM Entertainment, termasuk Music Bank di KBS2," tulis agensi itu dilansir Soompi, Selasa.
Baca juga: Chen, Baekhyun dan Xiumin EXO Ajukan Tuntutan Pidana Terhadap Dua Petinggi SM Entertainment
INB100 awalnya menjelaskan, Xiumin akan merilis album solonya berjudul Interview X pada 10 Maret, yang menandai comeback solo pertamanya dalam dua tahun enam bulan.
Karena ini adalah comeback solo yang telah lama ditunggu-tunggu, agensi terus berupaya untuk mengatur pertemuan dengan berbagai stasiun penyiaran agar Xiumin dapat menampilkan penampilan yang luar biasa kepada para penggemarnya.
Namun menurut INB100, KBS tetap tidak responsif dan tidak membalas upaya mereka untuk melakukan kontak.
Baca juga: SM Entertainment Gugat Chen, Baekhyun dan Xiumin EXO atas Biaya Royalti
Setelah mengaku diberitahu alasannya, pihak agensi Xiumin merasa heran.
"Alasan ini (tidak bisa seacara denga artis SM) sulit untuk dimengerti," ujar agensi tersebut.
Namun menurut mereka, hingga hari ini, agensi terus berusaha untuk berkomunikasi dengan KBS untuk mendesak mereka agar memprioritaskan artis dan penggemar.
"Sayangnya, upaya kami tidak digubris," ucap INB100.
Hal itu membuat agensi Xiumin menilai bahwa situasi ini mencerminkan bahwa stasiun penyiaran memblokir pertemuan artis dengan penggemar bukan karena faktor musik atau faktor lain yang masuk akal, tetapi berdasarkan hubungannya dengan perusahaan hiburan tertentu.
Baca juga: Xiumin EXO hingga Exy WJSN Bintangi Drakor Restaurant Heo
"Jika perlakuan tidak adil seperti ini terus berlanjut, artis kami akan ditempatkan dalam situasi di mana mereka tidak dapat melakukan promosi di acara musik setiap kali artis SM Entertainment melakukan promosi album yang sedang berlangsung," tutur agensi.
"Kami merasa sangat tidak adil bahwa KBS, sebuah perusahaan penyiaran publik, telah membuat keputusan ini hanya berdasarkan sikap satu perusahaan," tambah mereka.
INB100 melanjutkan, mengenai KBS, yang tidak hanya menghalangi penampilan Xiumin, tetapi juga menyulitkan artis lain untuk tampil di Music Bank, mereka akan terus mengupayakan keadilan untuk mencegah artis dirugikan oleh praktik yang tidak adil tersebut.
Baca juga: Baekhyun EXO Dirikan Agensi, Rekrut Chen dan Xiumin
"Meskipun penampilan Xiumin di KBS saat ini tidak memungkinkan, kami tidak akan menyerah demi artis dan penggemar kami," ucap agensi.
"Sekali lagi, kami dengan tulus meminta maaf karena telah mengecewakan artis dan penggemar kami. Kami akan terus berusaha untuk memperbaiki praktik industri yang tidak adil dan tetap menjadi perusahaan yang benar-benar memprioritaskan artisnya," lanjut INB100.
Sementara itu, KBS membantah klaim agensi Xiumin tersebut.
"Tuduhan tersebut sama sekali tidak berdasar. Tim produksi Music Bank telah berkomunikasi secara terus menerus dengan agensi Xiumin," kata pihak KBS.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.