KOMPAS.com - Band rock legendaris Motley Crue merilis pernyataan resmi setelah pesawat pribadi milik vokalis mereka, Vince Neil, mengalami kecelakaan fatal di Bandara Scottsdale, Arizona, pada Senin (10/2) sore waktu setempat.
Dalam pernyataan tersebut, band memastikan Vince Neil tidak berada di dalam pesawat saat insiden terjadi.
Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Motley Crew - Post Malone
Kecelakaan itu melibatkan jet Learjet Model 35A milik Vince Neil yang mengalami masalah saat mendarat.
"Pada pukul 14.39 waktu setempat, pesawat pribadi Vince Neil berusaha mendarat di Bandara Scottsdale," tulis perwakilan Vince Neil, Worrick Robinson, dalam pernyataan yang dibagikan di akun media sosial resmi Motley Crue, dikutip Selasa (11/2/2025).
Baca juga: Lirik Lagu Motley Crew, Singel Terbaru Post Malone
"Karena alasan yang belum diketahui, pesawat keluar dari landasan pacu dan bertabrakan dengan pesawat lain yang sedang diparkir. Di dalamnya terdapat dua pilot dan dua penumpang. Vince Neil tidak berada di dalam pesawat. Detail lebih lanjut mengenai kecelakaan ini masih dalam proses investigasi," imbuh pernyataan tersebut.
Insiden tersebut menewaskan pilot pesawat, sementara tiga orang lainnya mengalami luka-luka, termasuk pacar Vince Neil, Rain Andreani, serta seorang teman yang turut dalam penerbangan tersebut.
Baca juga:
Rain Andreani, 43 tahun, dikabarkan mengalami patah tulang rusuk akibat kecelakaan itu, namun kondisinya tidak mengancam nyawa.
Selain itu, kopilot pesawat juga mengalami luka-luka dan saat ini masih dalam perawatan medis. Para korban segera dievakuasi ke rumah sakit setelah tim darurat tiba di lokasi kejadian.
Baca juga:
Menurut laporan dari TMZ, insiden ini menyebabkan penutupan sementara landasan pacu bandara.
Dugaan awal dari pejabat bandara menyebutkan bahwa roda pendaratan utama sebelah kiri pesawat mengalami kegagalan fungsi saat mendarat, yang kemudian menyebabkan tabrakan dengan jet bisnis Gulfstream 200 yang sedang terparkir.
Anjing-anjing yang ikut dalam penerbangan bersama Andreani dan temannya dilaporkan selamat dalam kecelakaan tersebut.
Baca juga:
Menanggapi kejadian ini, Motley Crue menyampaikan belasungkawa serta doa bagi seluruh korban.
"Pikiran dan doa Vince Neil bersama semua yang terlibat, dan dia berterima kasih kepada para responden pertama yang telah memberikan bantuan hari ini," tulis perwakilan Vince Neil dalam pernyataan resmi.
Saat ini, Administrasi Penerbangan Federal (FAA) dan otoritas terkait tengah melakukan investigasi lebih lanjut untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan tersebut.
Baca juga:
Di tengah kabar duka ini, Motley Crue tetap bersiap untuk menjalani konser residensi mereka di Las Vegas yang akan dimulai bulan depan.
Band yang dikenal dengan gaya glam rock dan aksi panggung spektakuler ini masih menjadi salah satu ikon besar dalam dunia musik rock.
Kecelakaan ini tentu menjadi pukulan bagi Vince Neil dan orang-orang terdekatnya. Namun, dengan kondisi pacarnya yang selamat dan dukungan dari penggemar serta rekan-rekannya di Motley Crue, Vince Neil diperkirakan tetap akan melanjutkan rencana tur mereka.
View this post on Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.