JAKARTA, KOMPAS.com- Musisi Ritchie Ismail atau Jeje Govinda sujud syukur usai unggul berdasarkan hasil quick count Pilkada Kabupaten Bandung Barat 2024.
Jeje Govinda juga mengunggah hasil real count internalnya di Instagram-nya. Sebagai pasangan calon nomor dua, Jeje dengan Asep Ismail terlihat unggul di hasil real count tersebut.
"Ahamdulillah," tulis Jeje Govinda dikutip dari unggahan Instagram-nya, Kamis (28/11/2024).
Jeje mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bandung Baratyang telah memilihnya di pemilihan bupati tersebut.
Baca juga:
Adik ipar Raffi Ahmad ini juga tak lupa mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang sudah mendukungnya.
"Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Kab.Bandung Barat dan seluruh pihak yang telah memberikan dukungan dan kepercayaannya kepada kami," tulis Jeje.
Dalam sebuah video, Jeje dan timnya terlihat melakukan sujud syukur.
Jeje-Asep mendapat angka 37,77 persen suara.
Sementara itu, dua rival artis yang juga mencalonkan diri sebagai cabup cawabup Bandung Barat mendapatkan suara lebih rendah.
Paslon nomor urut 3 Hengki Kurniawan-Ade Sudrajat mendapat suara sebesar 23,96 persen.
Kemudian, paslon nomor urut 1 Didik Agus Triwoyono-Gilang Dirga mendapat suara 23,96 persen.
Unggahan Jeje Govinda itu dibanjiri ucapan selamat dari rekan-rekan artisnya.
"Selamat brooo," tulis Atta Halilintar.
"Congrats ya @ritchiesismail bismillah amanah, kbb semakin maju. Alhamdulilah," tulis Rezky Aditya.
"Masyaallah menyala a jeje," tulis Inara Rusli.
"Selamat PaBup, Alhamdulillah. Selamat sisturr," tulis Anjani Dina.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.