JAKARTA, KOMPAS.com- Penyanyi Judika kembali merilis single terbarunya yang berjudul “Bukan Karena Tak Cinta” dengan menggandeng penyanyi Lesti Kejora.
Lagu ini menandai duet pertama Judika dan Lesti Kejora dan diproduksi secara gabungan antara PT Dua Anak Deo dan 3D Entertainment.
Sejatinya proyek lagu ini sudah lama direncanakan. Namun karena kesibukan, membuat lagu ini baru dirilis di tahun 2024.
Baca juga: Nyanyikan Dua Lagu Ciptaan Ahmad Dhani, Judika Ungkap Jumlah Royalti yang Dibayar
“Ini sebenarnya proyek yang sudah lama tapi masih terpending-pending terus karena kesibukan dari Kak Judika dan aku sendiri. Jadi baru bisa terealisasi sekarang”, kata Lesti dalam siaran pers yang diterima 优游国际.com, Jumat (7/6/2024).
Lagu ciptaan Enda dan Oncy UNGU ini mengisahkan tentang cinta sejati yang mengalah.
Judika berharap di duet ini bisa menjadi sebuah lagu yang terus menerus untuk dinyanyikan.
“Jadi aku ingin di duet ini orang bukan hanya ingat lagunya tapi part-part di dalam lagunya ada hook-hook yang bisa diingat terus seperti lagu ‘Endless Love’, part duetnya yang simpel tapi romantic,” ungkap Judika.
“Dan aku berharap di lagu Bukan Karena Tak Cinta ini juga terjadi,” tambah Judika.
Menariknya, lagu ini menjadi kali pertama Lesti merilis dengan genre pop.
Istri Rizky Billar ini tak menampik bahwa ada kesulitan saat ia menyanyikan lagu ini dengan Judika.
"Lagunya bagus, sebuah kolaborasi dari genre yang berbeda, lumayan agak sulit apalagi ini duet cewek cowok dengan range suara Kak Judika yang sangat lebar. Ini tantangan yang sangat asik,” tutur Lesti.
Baca juga: Cerita Rizky Billar Main Sinetron Bersama Lesti Kejora hingga Dilabrak Emak-emak
Sebagai informasi, video musik lagu ini diproduksi menggunakan Teknik XR (Extended Reality), dibuat oleh Guava Production House dan di shoot di DossGuavaXR studio.
Lagu ini sudah bisa didengar di seluruh platform musik digital.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.