JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ariel NOAH menyapa Presiden Joko Widodo dan ibu negara Iriana yang hadir dalam konser NOAH bertajuk The Great Journey of NOAH.
Konser ini digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (3/12/2023).
Membuka lagu dengan “Topeng”, “Separuh Aku”, “Tak Bisakah” hingga “Di Atas Normal”, Ariel cs mengajak penonton untuk bernyanyi bersama hingga bersorak.
Baca juga: Jokowi dan Iriana Hadiri Konser NOAH
Setelah itu, Ariel NOAH langsung menyanyikan lagu “Ada Apa Denganmu” dan menyadari kehadiran Jokowi. Lantas, Ariel langsung menyapa.
“Selamat malam, ada Pak Jokowi di sini. Saya tahu bapak capek. Tugas kami di panggung ini menghibur yang capek kerja,” kata Ariel di atas panggung.
Jokowi dan Iriana lantas membalasnya dengan lambaian tangan.
Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Maine dari Noah Kahan
NOAH langsung melanjutkan dengan lagu “Mungkin Nanti”.
Adapun konser ini menjadi penanda band NOAH akan hiatus panjang.
Diketahui, konser ini memberikan penampilan rangkuman perjalanan karier NOAH selama 22 tahun berkecimpung di industri musik Tanah Air.
Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Howling dari Noah Kahan
NOAH sendiri dikenal sebuah band yang sangat produktif di industri musik.
Deretan lagu-lagu hit juga telah diciptakan NOAH seperti “Separuh Aku”, “Ada Apa Denganmu”, “Yang Terdalam” dan masih banyak lagi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita ÓÅÓιú¼Ê.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.