KOMPAS.com - Penyanyi dan aktor Ong Seong Wu akan menjalani wajib militer dalam waktu dekat.
JTBC melaporkan , Kamis (16/3/2023), Ong Seong Wu masuk wamil pada 17 April 2023.
Agensinya, Fantagio, mengonfirmasi berita tersebut.
"Ong Seong Wu akan mulai mengikuti pelatihan militer pada 17 April dan dia akan menjalani tugas negara sebagai tentara aktif," kata Fantagio dalam pernyataan resmi.
Baca juga: Ong Seong Wu, Mantan Anggota Wanna One Sapa Penggemar di Jakarta
Fantagio dan Ong Seong Wu tidak akan mengadakan acara khusus untuk melepas mantan member Wanna One tersebut.
"Hal itu untuk mencegah kemacetan lalu lintas di hari dia masuk militer. Penggemar diminta tidak mendatangi pusat pelatihan militer," lanjut Fantagio.
Agensi tersebut menjelaskan acara penerimaan calon wajib militer merupakan hanya akan dihadiri pihak militer dan keluarga yang mengantar.
"Kami mengharapkan dukungan dan cinta kalian untuk Ong Seong Wu, yang akan memenuhi tugas negara. Dia akan kembali dalam keadaan sehat," pungkas Fantagio.
Baca juga: Seoul Vibes Segera Tayang, Dibintangi Yoo Ah In, Ong Seong Wu hingga Song Mino WINNER
Dia akan menyelesaikan semua jadwalnya sebelum akhir Maret 2023 dan mempersiapkan dirinya untuk masuk wajib militer.
Ong Seong Wu dilahirkan pada 1995. Dia debut sebagai artis dengan boy group Wanna One yang dibentuk dari program Produce 101 Season 2.
Setelah Wanna One bubar, Ong Seong Wu menjajal dunia seni peran.
Baca juga: Ong Seong Wu, Esom, dan Shim Eun Kyung Akan Bintangi Film Starlight Falls
Dia telah membintangi sejumlah drama seperti At Eighteen, Life is Beautiful, dan masih banyak lagi.
Saat ini dia sedang menjalani syuting Strong Woman Gan Nam-soon.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.