KOMPAS.com - Aktor Jeremy Renner diketahui sempat menjalani perawatan medis usai dia tertabrak mesin pembersih salju pada 1 Januari 2023.
Kini, Jeremy Renner sedang dalam masa pemulihan dan kondisinya berangsur membaik.
Lewat unggahan Instagram terbarunya, aktor berusia 52 tahun itu mengabarkan kondisi terkininya.
Baca juga: Sempat Dirawat di ICU karena Kecelakaan, Jeremy Renner Kini Sudah Pulang ke Rumah
"Latihan pagi, semua resolusi serasa berubah di tahun baru ini. Selamat dari tragedi demi keluarga saya, dan dengan cepat fokus untuk sembuh," tulis Renner dalam akun Instagram miliknya, seperti dikutip 优游国际.com, Minggu (22/1/2023).
Renner mengabarkan bahwa tulangnya yang patah akan segera sembuh dan tumbuh lebih kuat lagi.
"Lebih dari 30 tulang yang patah ini akan sembuh, tumbuh lebih kuat, seperti cinta dan ikatan dengan keluarga dan teman yang semakin dalam," ungkap Renner.
Baca juga: Kronologi Jeremy Renner Kecelakaan, Tertabrak PistenBully Seberat 6,5 Ton
"Cinta dan berkah untuk kalian semua," lanjutnya.
Sebagai informasi, pada 1 Januari 2023, Jeremy Renner mengalami kecelakaan saat sedang membersihkan salju di sekitar rumahnya di Washoe County, Nevada, AS.
Jeremy tertabrak PistenBully atau kendaraan pembersih salju seberat 6,5 ton.
Kepolisian Washoe County mengungkap Renner mengalami kecelakaan saat berusaha menolong anggota keluarga yang terjebak di dalam mobil di tengah salju.
Saat itu, Renner disebut mengalami cedera di bagian dada dan cedera ortopedi.
Renner pun langsung menjalani operasi darurat keesokan harinya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram