JAKARTA, KOMPAS.com - Agensi KITE Entertainment akhirnya angkat bicara mengenai tudingan yang disematkan kepada artis mereka, Arawinda Kirana.
Seperti diketahui, Arawinda Kirana digosipkan menjadi orang ketiga dalam rumah tangga sepasang suami istri.
Agensi menjelaskan bahwa maraknya teror dan cyberattack terhadap Arawinda Kirana tidak bisa dibiarkan terus dan perlu diluruskan.
Baca juga: 3 Fakta Menarik Like & Share, Film Terbaru Arawinda Kirana
Agensi kemudian menjelaskan kronologi Arawinda bisa kenal dan dekat dengan laki-laki yang menjadi permasalahan dalam hal ini.
Kala itu, pria tersebut mengaku masih menjadi suami seorang perempuan dan bercerita rumah tangganya berantakan.
Arawinda mengenal pria itu saat mengambil paket di gym untuk keperluan sebuah proyek pada 12 April 2022.
Baca juga: Permintaan Maaf Arawinda Kirana Usai Dituding Pelakor...
Agensi menyebut, pria tersebut selalu menunjukkan sikap sopan dan ramah sehingga memberi kesan yang baik.
Pada 25 April 2022, pria tersebut mengajak Arawinda makan malam di luar dengan dalih ingin memantau makanannya dan Arawinda menerima ajakan itu.
"Saat bertemu, pria tersebut selalu bercerita mengenai kesedihannya, mengenai rumah tangganya yang hancur, KDRT yang dialami dirinya dan bayinya, serta menunjukkan bekas cakaran dari istrinya," tulis keterangan pers KITE Entertainment di Instagram dikutip Selasa (29/11/2022).
Baca juga: Deretan Film yang Dibintangi Arawinda Kirana, Yuni hingga Like & Share
Disebutkan juga oleh KITE, pria tersebut kerap mengalami KDRT yang dilakukan oleh sang istri.
Bahkan, dia mengaku sudah berpisah dengan sang istri dan berada dalam hubungan terbuka untuk mencari pasangan lain.
"Lalu pria tersebut mulai memberikan love bombing terhadap talent kami secara intens selama hampir dua minggu melalui perhatian, kata-kata manis, chat, dan emoji flowers, love, hugs," ungkap KITE.
Baca juga:
KITE menegaskan bahwa Arawinda Kirana menolak segala perhatian yang diberikan oleh pria itu.
Agensi menyatakan Arawinda Kirana dimanipulasi oleh pria tersebut sehingga memunculkan rasa bersalah.
KITE Entertainment menyebut telah bertemu dengan pria tersebut untuk mengonfrontasi terkait etika profesi yang dilanggar.
Baca juga: Berkarya untuk Berkarya, Arawinda Kirana Tak Peduli Popularitas
"Pria tersebut mengakui bahwa semua komunikasi dengan talent kami sudah terhenti sejak 25 Mei 2022," tegas KITE Entertainment.
Sebagai informasi, nama Arawinda Kirana sempat trending karena dirinya dituding merebut suami orang.
Kasus tersebut viral pertama kali pada awal Juli 2022 ketika ada akun anonim yang mengatakan suaminya direbut oleh sosok artis pendatang baru.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Lihat postingan ini di Instagram