JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah hadir di bioskop Tanah Air, film horor fantasi Jagat Arwah kini hadir di Spotify dalam bentuk podcast sejak Kamis (13/10/2022).
Pengisi suara podcast Jagat Arwah langsung dibawakan oleh para pemain seperti Ari Irham, Ganindra Bimo, Sheila Dara hingga Cinta Laura.
Berdasarkan keterangan resmi yang diterima 优游国际.com, podcast Jagat Arwah berisi kisah masa lalu yang lebih detail dari setiap karakter.
Podcast Jagat Arwah juga akan mengungkap latar belakang serta berbagai tragedi yang tidak dihadirkan melalui film.
Baca juga: Seminggu Tayang, Film Jagat Arwah Capai 100 Ribu Penonton
Produser Tersi Eva Ranti meyakini kisah dalam Jagat Arwah bisa dihadirkan dalam berbagai medium.
"Jagat Arwah adalah cerita horor lokal yang memiliki potensi. Mengawinkan kepercayaan lokal, Kejawen dengan sosok Kuntilanak, Genderuwo sampai Suster Belanda, yang kita sudah familiar," kata Tersi, Jumat (14/10/2022).
Bagi Tersi, pengemasan kisah Jagat Arwah dalam bentuk audio digital bisa menambah kengerian karena pendengar bakal bermain dengan imajinasi masing-masing.
"Selain itu, podcast ini juga terpisah dari filmnya. Total ada 4 episode dan bisa didengarkan sendiri-sendiri." ungkal Tersi.
Baca juga: Tiket Jagat Arwah di Sejumlah Bioskop Ludes, Ari Irham Dedikasikan untuk Penggemar
Adapun Jagat Arwah berkisah tentang kematian sang Ayah, Sukmo (Kiki Narendra), secara mendadak dan mencurigakan.
Hal itu mendorong Raga (Ari Irham) menelusuri kehidupannya yang penuh hal mistis.
Termasuk kenyataan bahwa ia merupakan keturunan penyeimbang Jagat Arwah sekaligus Jagat Manusia yang bergelar Aditya ke-7.
Dia mempertaruhkan mimpinya menjadi anak band terkenal demi melanggengkan tradisi keluarganya.
Dibantu pamannya, Paklik Jaya (Oka Antara), Raga berusaha mengendalikan kekuatan di dalam dirinya dan bertemu dengan arwah-arwah yang masih memiliki hubungan dengannya diperjalanan.
Mereka adalah Noni (Cinta Laura), Kunti (Sheila Dara) dan Genderuwo (Ganindra Bimo).
Pertemuan itu kemudian mengubah hidup Raga selamanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.