JAKARTA, KOMPAS.com - Bertepatan dengan peringatan Hari Film Nasional, Komite FFI resmi meluncurkan Festival Film Indonesia (FFI) 2022.
Selain mengganti dutanya, FFI juga menawarkan sejumlah hal baru pada penyelenggaraan tahun ini.
Salah satu di antaranya adalah pembentukan Akademi Citra FFI yang terdiri dari semua peraih Piala Citra.
Mereka yang bersedia nantinya akan bertugas sebagai Juri Nominasi dan memberikan penilaian dalam bidang profesi yang dikuasainya.
Baca juga: Cut Mini, Marsha Timothy, Prilly Latuconsina, dan Shenina Cinnamon Jadi Duta FFI 2022
"Akademi Citra ini sangat menarik karena secara langsung mengadopsi bagaimana profesi per profesi menilai sesuai divisinya masing-masing," kata Reza Rahadian selaku Ketua Komite FFI dalam konferensi pers FFI 2022, Rabu (30/3/2022).
FFI juga menggandeng layanan streaming Bioskop Online untuk membuat laman khusus bernama Ruang Penayangan FFI.
Ruang Penayangan FFI ini dapat diakses oleh para juri, baik Juri Nominasi maupun Dewan Juri Akhir, untuk menilai film-film yang akan berkompetisi dalam FFI 2022.
Baca juga: Pernah Dua Kali Menolak, Ucapan Christine Hakim Buat Reza Rahadian Putuskan Jadi Ketua Komite FFI
Bioskop Online bahkan telah mendesain mekanisme khusus di mana juri yang menonton tidak bisa memberikan hak suara jika tidak menonton film secara keseluruhan.
"Ketika filmnya enggak ditonton full, tombol voting tersebut tidak pernah menyala. Ini salah satu langkah transparansi dari kami," kata Reza.
Komite FFI 2021-2023 juga kembali mengajak masyarakat pencinta film Indonesia untuk berpartisipasi memeriahkan pelaksanaan FFI 2022.
Mereka bisa berpartisipasi secara langsung dengan memberikan pilihannya melalui kategori Film, Aktor, dan Aktris Pilihan Penonton.
Malam puncak FFI 2022 sendiri akan digelar pada 22 November 2022 dengan detail acara menyusul.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.