优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Merdu dan Powerfull, Ini 6 OST Drakor yang Dinyanyikan Chen EXO

优游国际.com - 19/01/2022, 20:35 WIB
Alifia Nuralita Rezqiana,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Anggota boy band Korean Pop (K-Pop) EXO Chen adalah salah satu idol K-Pop yang langganan mengisi original soundtrack (OST) drama Korea (drakor).

Bahkan, karena banyak mengisi OST drakor populer, Chen EXO kerap disebut King of OST atau Raja OST.

Sejak debut sebagai anggota EXO di bawah naungan SM Entertainment pada 2012, Chen sudah menyumbangkan suara merdunya yang powerfull untuk berbagai judul drakor.

OST drakor pertama yang dinyanyikan Chen EXO adalah “Best Luck”. Lagu ini merupakan OST drakor It’s Okay That’s Love (2014) yang dibintangi aktor Jo In Sung dan aktris Gong Hyo Jin.

Baca juga: Chen EXO Sambut Kelahiran Anak Kedua

Adapun OST drakor teranyar yang dinyanyikan Chen EXO sebelum menjalani wajib militer (wamil) pada 26 Oktober 2020 adalah “Your Moonlight”. Lagu ini merupakan OST drakor Do You Like Brahms? (2020) yang dibintangi aktris Park Eun Bin dan aktor Kim Min Jae.

Dirangkum 优游国际.com pada Rabu (19/1/2022) dari berbagai sumber, berikut kumpulan OST drakor yang pernah dinyanyikan oleh Chen EXO:

1. Best Luck – OST It’s Okay That’s Love

Tangkapan layar video musik lagu Best Luck OST It's Okay That's Love yang dinyanyikan Chen EXODOK. YouTube Stone Music Entertainment Tangkapan layar video musik lagu Best Luck OST It's Okay That's Love yang dinyanyikan Chen EXO

OST drakor It’s Okay That’s Love (2014) yang dinyanyikan Chen EXO ini resmi dirilis pada Juli 2014.

Video musik (MV) “Best Luck” yang diunggah di kanal , Selasa (29/7/2014), telah ditonton lebih dari 61 juta kali.

Berikut cuplikan lirik lagu “Best Luck” OST It’s Okay That’s Love:

“Bogo shipeun naye sarang unmyeongijo... pihal sudo eopjo... Every day I’m so lucky sumgyeowatteon... nae mameul gobaek hallae neoreul saranghae”.

Baca juga: Kisah Cinta Chen EXO, Kagetkan Fans dengan Pernikahan hingga Kini Akan Jadi Bapak 2 Anak

Jika diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia, lirik tersebut memiliki arti:

“Aku merindukanmu, kekasihku. Ini takdir, kau tidak dapat menghindarinya. Setiap hari aku merasa beruntung. Aku ingin mengakui perasaan yang tersembunyi dalam hatiku, aku mencintaimu”.

2. Everytime – OST Descendants of the Sun

Tangkapan layar video musik lagu Everytime OST Descendants of the Sun yang dinyanyikan Chen EXO dan PunchDOK. YouTube Music and New Tangkapan layar video musik lagu Everytime OST Descendants of the Sun yang dinyanyikan Chen EXO dan Punch

Lagu berjudul “Everytime” yang merupakan OST drakor Descendants of the Sun (2016) ini dinyanyikan secara duet oleh Chen EXO dan penyanyi Korea Selatan (Korsel) Punch.

Drakor yang dibintangi aktor Song Joong Ki dan aktris Song Hye Kyo tersebut mendapat sambutan sangat baik di Indonesia dan sangat populer pada masanya.

Tak ayal, lagu “Everytime” jadi ikut terkenal. Hingga kini, MV “Everytime” yang diunggah di kanal pada Rabu (24/2/2016), sudah ditonton lebih dari 176 juta kali.

Berikut cuplikan lirik lagu “Everytime” OST Descendants of the Sun yang dinyanyikan Chen EXO dan Punch:

“Oh every time I see you, geudae nuneul bol ttaemyeon, jakku gaseumi tto seolleyeowa... Nae unmyeongijyo, sesang kkeuchirado, jigyeojugo shipeun dan han saram”.

Baca juga: Lirik Lagu Everytime - Chen dan Punch, OST Descendants of the Sun

Halaman:

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau