JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah kabar dari dunia hiburan Tanah Air menjadi sorotan sepanjang Minggu (31/10/2021).
Dari soal Warkop DKI, Rhoma Irama, hingga pendapatan endorsement Nikita Mirzani yang selangit.
Berikut rangkuman berita populer di Hype 优游国际.com pada Minggu kemarin:
Baca juga: Ridho Rhoma 2 Kali Terjerat Narkoba, Rhoma Irama: Zaman Sekarang Enggak Bisa Ngumpet-ngumpet
Pedangdut senior Rhoma Irama menanggapi penangkapan putranya, Ridho Rhoma yang kembali terlibat kasus narkoba.
Rhoma Irama menyerahkan seluruh perkara hukum putranya kepada pihak yang berwenang.
"Dia sudah pindah ke Lapas (ke Cipinang), tanggapannya bahwa proses hukum telah berjalan dengan lancar," kata Rhoma Irama dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Minggu (31/10/2021).
Baca juga: Ridho Rhoma 2 Kali Terjerat Narkoba, Rhoma Irama: Zaman Sekarang Enggak Bisa Ngumpet-ngumpet
Pedangdut senior yang dikenal sebagai Raja Dangdut ini mengaku sudah memaafkan kesalahan yang diperbuat putranya.
Baca selengkapnya di sini.
Grup lawak Warkop DKI sering mendapat tawaran bermain film di masa lalu.
Namun, tawaran tersebut selalu ditolak Kasino, yang menjadi pemimpin dari Warkop DKI.
Baca juga: Warkop DKI Biasakan Riset Sebelum Tampil di Televisi atau Film
"Kasino tuh selalu gitu, 'film dua aja, kita yang kritik Soeharto serakah, kita yang serakah'," kata Indro seperti dikutip 优游国际.com dari kanal YouTube Sule, Minggu (31/10/2021).
Kasino sadar, grup lawak Warkop DKI sangat dinanti-nanti penampilannya oleh masyarakat Indonesia.
Baca selengkapnya di sini.
Penyanyi Aura Kasih mengaku tak pernah menuntut apa pun pada mantan suami, Eryck Amaral, bahkan ketika keduanya belum berpisah.
Baca juga: Terkesima pada Aura Kasih, Deddy Corbuzier: Enggak Menyangka Lo tuh Tipe Cewek Seperti Ini
Walau demikian, Eryck tetap memilih meninggalkan Aura Kasih tanpa kabar sebelum akhirnya resmi bercerai.