优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Rasa Bangga Anak terhadap Raditya Oloan hingga Ingin Teruskan Perjuangan Sang Ayah

优游国际.com - 10/05/2021, 10:30 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepergian Raditya Oloan meninggalkan duka mendalam bagi artis peran Joanna Alexandra dan keempat anaknya.

Di luar peran sebagai ayah sekaligus orangtua, Raditya Oloan adalah sosok yang sangat dihormati oleh anak-anaknya.

Baca juga: [POPULER HYPE] Suasana Haru Pemakaman Raditya Oloan | Salman Khan Bantu 25.000 Pekerja Film

Dalam acara pemakaman Radit di San Diego Hills, anak pertamanya, Zuriel Paris Jedidiah Panggabean, memberikan pandangan soal sosok sang ayah.

1. Belum percaya

Zuriel atau Zuzu masih belum percaya dengan kepergian sang ayah.

Zuzu bahkan langsung menangis saat pertama kali mendengar kabar tentang ayahnya meninggal dunia.

Baca juga: Pesan Raditya Oloan yang Selalu Diingat Anak Pertama

Meski demikian, Zuzu tetap bangga karena ayahnya memiliki dampak besar semasa hidupnya.

"Aku lihat jenazahnya dan aku nangis banget sih. Aku tuh sangat kecewa sama Tuhan tapi bangga, Daddy itu punya dampak yang besar di negara ini," kata Zuzu.

2. Bangga

Zuzu merasa bangga atas apa yang telah dilakukan oleh Raditya Oloan selama hidupnya.

Ia pun mengajak masyarakat untuk tak berlarut-larut dalam kesedihan atas kepergian sang ayah.

Baca juga: Sosok Raditya Oloan di Mata Anak Pertamanya

"Dan semua orang yang ada di sini, mestinya kita bangga sama Daddy, apa yang telah dilakukan dan faktanya Daddy sudah menyelesaikan perjalanan hidup dengan baik dan tugasnya dengan baik," kata Zuzu.

3. Sosok Radit

Raditya Oloan dikenal anak-anaknya sebagai orang yang sangat taat beribadat kepada Tuhan.

"Dia itu orang yang jujur, orang yang menjadi dirinya sendiri, enggak mencoba jadi orang lain," kata Zuzu.

Baca juga: Anak Raditya Oloan: Daddy Itu Orang yang Sangat Sungguh-sungguh Sama Tuhan

Radit juga dikenal selalu mengakui sekecil apa pun kesalahannya di mata Tuhan.

4. Pesan

Zuzu masih mengenang satu pesan yang disampaikan oleh Raditya Oloan.

"Dia bilang, 'walaupun kita di tempat sangat susah, situasi yang susah dan bikin kita panik, frustasi, tapi kita jangan kehilangan harapan'," ungkap Zuriel.

Baca juga: Ayah Joanna Alexandra: dari Debu Menjadi Debu, Inilah Akhir Perjalanan Raditya Oloan

Pesan untuk tetap bersikap positif di masyarakat ini ingin diterapkan oleh Zuzu dalam kehidupannya.

Zuzu juga memiliki rencana untuk melanjutkan pelayanan sang ayah di Gereja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau