Aurelie menduga rasa tidak percaya diri itu merupakan dampak bullying (perundungan) yang dialaminya saat masih kecil.
"Mungkin aku dulu dibully kali ya waktu kecil, bukan yang parah banget, cuma lumayan sama cewek-cewek cantik di kelas aku gitu, entah kenapa," ungkap Aurelie seperti dikutip 优游国际.com dalam kanal YouTube The Leonardo's, Minggu (1/11/2020).
Dia juga mengaku mendapatkan perundungan sewakru duduk di SMP.
"Terus pas SMP aku enggak disukain sama cewek-cewek karena cowok yang mereka taksir, taksirnya sama aku. Padahal aku enggak peduli gitu sama cowok itu," kata Aurelie.
Dari sekian banyak perundungan yang dialaminya, Aurelie mengaku yang paling parah ketika duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).
Sampai sekarang dia tidak mengetahui penyebab dia dibully.
"SD yang parah (di-bully). Kalau SD bukan karena cowok, cuma karena ceweknya emang enggak jelas aja," kata Aurelie.
/hype/read/2020/11/01/165918266/tidak-percaya-diri-aurelie-moeremans-anggap-dampak-bullying