优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Warna Terbaik dan Terburuk yang Harus Dihindari Dalam Dekorasi Imlek

优游国际.com - 15/01/2025, 08:41 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mendekorasi rumah ada dalam daftar kegiatan yang harus dilakukan menjelang perayaan Imlek

Ini tidak hanya membuat perayaan Imlek terasa lebih semarak, tapi juga membuat rumah tampak cantik dan siap menyambut tamu yang datang berkunjung. 

Baca juga: Ruangan yang Wajib Didekorasi Saat Tahun Baru Imlek Menurut Feng Shui, Bawa Hoki 

Sebab, Tahun Baru Imlek juga menjadi momen berkumpul bersama keluarga, kerabat, dan teman yang merayakan.

Namun, saat mendekorasi rumah, perlu berhati-hati memilih dekorasi Imlek yang digunakan, termasuk dalam memilih warna ornamen. 

Pasalnya, dalam feng shui, ada warna-warna yang dipercaya dapat mengundang energi positif, keberuntungan, dan keharmonisan ke rumah. 

Namun, ada pula warna yang dapat membawa kemalangan dan kesialan di rumah saat perayaan Imlek bila salah memilihnya.

Umumnya, warna yang digunakan dalam dekorasi Imlek adalah merah dan emas. Merah melambangkan energi, vitalitas, kebahagiaan dan keberuntungan, sedangkan emas berkaitan erat dengan kekayaan, harta, juga kemakmuran. 

Baca juga: Bawa Sial, Ini Barang yang Harus Disingkirkan dari Rumah Sebelum Perayaan Imlek 

Ilustrasi dekorasi Imlek.Shutterstock/PR Image Factory Ilustrasi dekorasi Imlek.
Yulius Fang dan Angelina Fang, pakar feng shui di Feng Shui Consulting Indonesia, mengatakan ada beberapa warna yang sebaiknya dihindari dalam perayaan Tahun Baru Imlek, seperti putih, hitam, dan biru.

Dalam budaya Tiongkok, warna-warna tersebut sering kali digunakan dalam urusan duka sehingga tidak dianggap mendatangkan keberuntungan.

Selain itu, hindari menggunakan warna yang ambigu karena dapat memberikan kesan suram, pesimis, atau kesedihan, seperti coklat tua.

"Warna lain, di luar warna duka tersebut, relatif masih aman digunakan untuk dekorasi Imlek selama terlihat indah, memberikan kesan bahagia, sukses, dan makmur," imbuh Yulius dan Angelina. 

Baca juga: 6 Bunga yang Dapat Membawa Keberuntungan Saat Tahun Baru Imlek 2025

Namun, Yulius dan Angelina memperingatkan merah dan emas hanya digunakan dalam perayaan Imlek saja. Tidak disarankan menggunakannya dalam keseluruhan rumah, seperti warna dinding maupun lantai rumah, untuk waktu lama. 

Hal ini karena penggunaan warna dalam feng shui memiliki aturannya sendiri dan tidak tergantung pada acara tertentu.

Penggunaan warna untuk eksterior maupun interior lebih cocok berdasarkan arah hadap rumah serta sektor dinding ruangan berada.

"Penyesuaian warna dinding rumah setiap tahun bukan suatu keharusan, bahkan tidak menggunakan juga tidak menyebabkan kerugian," ucap Yulius dan Angelina. 

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau