JAKARTA, KOMPAS.com - Bulan Agustus telah tiba, artinya empat bulan lagi kita akan beranjak ke tahun baru.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, di 2025 juga diprediksi akan ada sejumlah warna yang menjadi tren di tahun tersebut.
Baca juga: 7 Tren Warna yang Akan Mendominasi pada 2024 Menurut Pakar
Tren warna akan membuat rumah terasa berbeda di tahun yang baru. Para desainer memprediksi setidaknya ada lima warna yang akan populer di tahun depan.
Dikutip dari Real Simple, Sabtu (10/8/2024), berikut prediksi tren warna 2025 menurut para desainer interior.
Margie Kaercher, pendiri Hearth & Honey Homes, mengatakan bahwa di 2025, warna hijau tua yang muram akan menjadi tren. Hal ini berkaitan dengan keinginan banyak orang untuk menciptakan ruang yang nyaman dan terinspirasi dari alam.
Tidak hanya nyaman, pemilik rumah juga ingin merasakan ketenangan di dalam rumah, dan warna hijau tua bisa mewujudkan hal tersebut.
Baca juga: 7 Tren Warna Kamar Tidur, Bisa Hadirkan Rasa Nyaman
Kaercher juga mengatakan bahwa warna hijau tua yang muram bisa memberikan kesan mewah di dalam rumah. Sementara itu, untuk menambahkan dimensi di ruangan berwarna hijau tua, Kaercher menyarankan untuk menambahkan kayu alami dan berbagai tekstur.
Prediksi tren warna 2025 lainnya yaitu warna cokelat, merah karat, dan terakota. Callie Blanks, pendiri Callie Blanks Interiors, mengatakan bahwa warna-warna tersebut terlihat berani dan tidak biasa.
Menurutnya, warna tersebut juga bisa memberikan kesan dramatis dan romantis di dalam ruangan. Blanks juga mengatakan bahwa di ruangan berdinding gelap, sebaiknya pilih furnitur dengan warna sedikit berbeda untuk membuat ruangan tidak terasa terlalu datar.
Baca juga: 5 Tren Warna Dapur yang Harus Ditinggalkan pada 2024
Warna kuning ternyata menjadi salah satu warna yang diprediksi akan menjadi tren di tahun depan. Meghan Jay, pendiri Meghan Jay Design, bahkan mengatakan bahwa kuning merupakan warna yang sempurna.
Menurutnya, warna ini bisa memberikan kehangatan di dalam ruangan. Namun, Jay juga menyadari bahwa tidak semua orang mau menggunakan warna kuning secara menyeluruh.
Oleh karena itu, jika tidak ingin menggunakan warna kuning secara keseluruhan, Jay menyarankan untuk menggunakan warna kuning sebagai aksen. Misalnya, menambahkan lampu kuning di dalam ruangan.
Baca juga: Intip, 5 Tren Warna Kamar Mandi 2024
Selain warna kuning, Jay juga mengatakan bahwa warna merah cerah akan menjadi tren di 2025. “Menambahkan semburat merah membuat ruangan terasa lebih hidup dan menyenangkan,’ kata Jay.
Jay menyarankan untuk mengecat lis di ruangan dengan warna merah. Dengan demikian, detail pada ruangan terlihat lebih ceria dan menarik.
Terakhir, prediksi tren warna 2025 yaitu hijau kapur. Menurut Taylor Fusco, pendiri Tay Fusco Design, tren warna ini didasari dengan banyaknya peminat pada warna cat organik.
Fusco mengatakan bahwa di 2025 akan banyak variasi warna hijau yang menawan. Namun, apapun corak hijau yang digunakan, Fusco menyarankan untuk menambahkan pelengkap yang cantik. Contohnya, menambahkan furnitur kayu untuk tampilan yang kontras.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.