优游国际

Baca berita tanpa iklan.

5 Hama yang Sering Menyerang Tanaman Tomat dan Cara Membasminya

优游国际.com - 06/08/2024, 10:42 WIB
Lulu Lukyani,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Hama yang menyerang tanaman tomat sangat beragam, ada yang merayap di batang, melubangi daun, menggali ke dalam buah, hingga merusak akar tanaman.

Kerusakan yang ditimbulkan hama ini bervariasi, tetapi dampaknya bagi tanaman tomat pada umumnya sama, yakni pertumbuhan yang buruk dan hasil panen berkurang. 

Baca juga: 5 Penyebab Daun Tanaman Tomat Keriting

Untuk membasmi hama, yang pertama perlu dilakukan adalah mengidentifikasi jenis hama. Setelah itu, mengambil langkah-langkah untuk melindungi tanaman tomat dari hama tersebut

Dikutip dari Better Homes & Gardens, Selasa (6/8/2024), berikut beberapa hama yang sering menyerang tanaman tomat dan cara membasminya.

Kutu daun

Ilustrasi kutu daun.SHUTTERSTOCK/VERA LARINA Ilustrasi kutu daun.

Ada banyak spesies kutu daun yang memakan tanaman tomat. Serangga kecil bertubuh lunak ini memiliki banyak warna, dari kuning pucat, hijau, hingga hitam.

Kutu daun merusak tanaman dengan melubangi bagian tanaman, menyebabkan bunga rontok, dan menggulung tunas baru menggulung hingga berubah bentuk.

Kutu daun jarang membunuh tanaman, tetapi dapat mengurangi hasil panen dan membuat tanaman rentan terhadap hama dan penyakit lainnya.

Baca juga: 4 Penyebab Daun Tanaman Tomat Menguning

Cara membasmi: Pertahanan terbaik terhadap kutu daun adalah membuat predator alami, seperti kumbang koksi, hidup di sekitar tanaman tomat. Serangga bermanfaat ini memakan kutu daun sehingga populasinya tetap terkendali.

Ulat tentara

 

Ulat tentara.ChriKo Ulat tentara.
Selanjutnya, hama yang sering menyerang tanaman tomat adalah ulat tentara. 

Ada beberapa jenis ulat yang menyerang tanaman tomat, tetapi secara umum ditemui adalah ulat tentara--larva kecil dengan garis kuning atau krem di setiap sisi tubuhnya yang berwarna abu-abu atau hitam.

Ulat tentara merusak tanaman tomat dengan membuat lubang-lubang kecil di seluruh buah yang matang. Ulat tentara biasanya merusak banyak tomat dalam satu kelompok buah. 

Cara mengatasi: Salah satu cara membasmi hama ulat tentara adalah menggunakan insektisida. Cara ini tidak hanya praktis, tetapi juga dapat dengan cepat mengatasi serangan ulat tentara.

Baca juga: Kenapa Tanaman Tomat Layu? Ini Penjelasannya

Ulat tanduk

Ilustrasi ulat tanduk.SHUTTERSTOCK/LIFESNAP Ilustrasi ulat tanduk.

Ulat tanduk juga menjadi hama yang menyerang tanaman tomat. Hama ini sangat mudah dikenali, terutama karena "tanduk" kecil di salah satu ujungnya dan ukurannya cukup besar.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau