JAKARTA, KOMPAS.com - Freezer adalah perangkat elektroik yang berfungsi untuk menyimpan membekukan bahan makanan, minuman, dan lain sebagainya.
Freezer juga terdapat di kulkas, sehingga membuat kulkas lebih fungsional karena bisa digunakan untuk menyimpan makanan dan minuman dalam kondisi beku.
Sama seperti bagian kulkas lainnya, freezer juga harus ditata dengan rapi agar bisa digunakan untuk menyimpan banyak barang. Selain itu, penataan yang rapi membuat bagian ini dapat berfungsi dengan baik.
Baca juga: Cara Menata Freezer untuk Menjaga Kualitas Makanan
Cara menata freezer sebenarnya cukup mudah, namun harus dilakukan dengan teliti agar makanan atau minuman yang disimpan didalamnya lebih tahan lama.
Dikutip dari Southern Living, Minggu (16/6/2024), berikut ini tips menata freezer dengan benar agar selalu rapi.
Hal terpenting saat menata freezer yaitu menggunakan wadah tertutup untuk menyimpan makanan dan minuman di dalam freezer.
Wadah yang digunakan bisa terbuat dari plastik, kaca, hingga aluminium foil. Namun, pastikan wadah tersebut aman untuk makanan dan minuman.
Baca juga: Gampang, Ini 5 Cara Menata Freezer agar Rapi
Wadah tertutup membuat freezer lebih rapi dan terorganisir. Selain itu, bisa membuat makanan dan minuman lebih tahan lama.
Kelompokkan bahan makanan dan minuman berdasarkan tanggal kadaluarsa
Selanjutnya, tips menata freezer yaitu mengelompokkan bahan makanan dan minuman berdasarkan tanggal kadaluarsa. Langkah ini berguna untuk mencegah makanan rusak akibat tanggal kadaluarsa yang sudah terlewati.
Christina Lee, seorang pakar organisasi di Graceful Spaces Organizing di Austin, Texas, menyarankan untuk meletakkan barang-barang yang mendekati tanggal kadaluarsa di rak paling atas atau di area yang mudah dijangkau.
Baca juga: Cara Mudah dan Efisien Menata Freezer Chest
Sementara itu, rak tengah bisa digunakan untuk menyimpan sayuran beku dan rak paling bawah digunakan untuk meletakkan roti, pancake, atau daging beku.
Lee juga mengingatkan untuk selalu mengecek kondisi makanan maupun minuman yang disimpan di dalam freezer. Bahan-bahan yang mendekati kadaluarsa sebaiknya segera dikonsumsi, sedangkan bahan makanan dan minuman yang sudah rusak atau tak layak makan perlu segera dibuang.