优游国际

Baca berita tanpa iklan.

5 Aturan Menata Kamar Tidur agar Terasa Lebih Nyaman

优游国际.com - 25/03/2024, 20:36 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar tidur merupakan ruangan penting di rumah. Sebab, ruangan ini digunakan untuk istirahat setidaknya delapan jam setiap harinya. 

Maka dari itu, kenyamanan kamar tidur harus menjadi prioritas. Salah satu cara membuat kamar lebih nyaman yaitu dengan penataan kamar tidur yang rapi. 

Selain dibuat rapi, kamar tidur juga perlu ditata dengan cantik dan menarik. Dilansir dari Real Simple, Senin (25/3/2024), berikut aturan menata kamar tidur agar terasa lebih nyaman. 

Baca juga: 10 Cara Menata Kamar Tidur Sesuai Feng Shui

Jangan meletakkan tempat tidur di sudut ruangan

Ilustrasi tempat tidur.UNSPLASH/NIELS ZEE Ilustrasi tempat tidur.

Salah satu aturan menata tempat tidur yaitu jangan meletakkan tempat tidur di sudut ruangan.

Tamara Honey, desainer interior dan pendiri House of Honey, mengatakan bahwa menempatkan tempat tidur di sudut ruangan bisa membatasi aksesibilitas dan menghilangkan ruang penyimpanan tambahan. 

Akan tetapi, jika hendak menempatkan tempat tidur di dinding, maka pertimbangkan untuk menggunakan penyimpanan di bawah tempat tidur. 

Baca juga: 5 Cara Menata Dua Tempat Tidur Kembar di Kamar Kecil

Tempat tidur harus terlihat saat masuk ke kamar

Aturan menata kamar tidur lainnya yaitu menempatkan tempat tidur agar terlihat saat masuk ke kamar. 

Kate Dawson, seorang desainer interior, menyarankan untuk meletakkan tempat tidur menghadap pintu masuk kamar. 

Dengan penataan ini, tempat tidur akan langsung terlihat saat masuk ke dalam rumah. Penataan seperti ini akan membuat ruangan terlihat lebih menarik. 

Memilih tempat tidur berdasarkan ukuran ruangan

Ukuran tempat tidur harus sesuai dengan ukuran ruangan. Tempat tidur besar di ruangan kecil akan membuat kamar tidur terasa sempit dan kurang nyaman. 

Sebaliknya, tempat tidur kecil di kamar yang luas akan membuat ruangan tersebut terasa kosong dan membosankan. 

Baca juga: 5 Jenis Tempat Tidur Lengkap dengan Kelebihan dan Kekurangannya

Menggunakan set meja samping tempat tidur yang serasi

Ilustrasi meja nakas, meja samping tempat tidur. SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Ilustrasi meja nakas, meja samping tempat tidur.

Meja samping tempat tidur sebaiknya diletakkan di dua sisi tempat tidur. Dua meja samping tempat tidur harus serasi agar ruangan terasa kohesif. 

Meski demikian, meja samping tempat tidur tidak harus cocok dengan meja rias atau tempat tidur.

Selain itu, jika tidak ingin menggunakan meja samping tempat tidur, maka area samping tempat tidur bisa menjadi tempat meletakkan koper antik atau kursi cantik dengan nampan di atasnya. 

Penataan seperti ini akan membuat tempat tidur terlihat lebih cantik dan tetap fungsional. 

Baca juga: 6 Ide Meja Samping Tempat Tidur untuk Rumah Modern

Tidak harus meletakkan lemari

Terakhir, aturan menata kamar tidur yaitu tidak harus meletakkan lemari. Umumnya, lemari digunakan untuk menyimpan barang, namun di kamar tidur yang jarang digunakan seperti kamar tidur, lemari bukan sebuah keharusan. 

Dawson dan Honey menyarankan untuk meletakan tempat penyimpanan yang ukurannya lebih kecil di kamar tamu karena barang yang disimpan umumnya tidak terlalu banyak. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau