JAKARTA, KOMPAS.com - Dapur menjadi area penting di rumah. Maka dari itu, dapur perlu didesain dan didekorasi dengan apik.
Jika ingin memperbarui dapur di rumah, maka tak ada salahnya untuk mengikuti tren dapur 2024. Menurut para desainer, ada enam tren dapur yang diprediksi akan populer di tahun ini.
Tren dapur di tahun 2024 tak hanya mengutamakan visualnya saja, namun juga sangat memperhatikan fungsi dari ruangan ini. Dikutip dari Better Homes & Gardens, Sabtu (13/1/2024), berikut ini tren dapur 2024.
Baca juga: Catat, Ini 5 Tren Dapur 2024 Menurut Ahli
Area khusus minuman membuat dapur terlihat lebih segar. Area tersebut bisa digunakan untuk menyimpan kopi, jus, teh, atau smoothies segar.
Jeanne Chung, desainer utama di Cozy Stylish Chic, menyebutkan bahwa tempat penyimpanan tak hanya digunakan untuk menyimpan minuman kemasan, namun juga bisa digunakan untuk menyimpan mesin espresso, mesin es, atau lemari es khusus minuman di bawah meja.
Chung juga menyebutkan tempat penyimpanan minuman biasanya diletakkan jauh dari area utama di dapur tersebut. Biasanya, tempat minuman ada di dekat meja sarapan atau meja makan.
Baca juga: 6 Ide Dekorasi Dapur Vintage yang Tak Lekang oleh Waktu
Kesehatan menjadi tema yang menonjol dalam desain rumah sejak 2020. National Kitchen and Bath Association (NKBA) bahkan melaporkan banyaknya pemilik rumah dan desainer yang memikirkan penggunaan dapur yang menunjang gaya hidup sehat.
Dapur yang mendukung gaya hidup sehat biasanya dilengkapi dengan perlengkapan seperti lemari es yang berguna untuk menjaga kesegaran dan nutrisi makanan atau alat memasak tanpa minyak yang membuat makanan lebih sehat.
Tren dapur 2024 lainnya yaitu pencahayaan yang terintegrasi. Nar Bustamante dari Nar Design Group mengatakan selain mengutamakan kesehatan, dapur yang fungsional juga dipercaya akan banyak disukai.
Salah satu contohnya yaitu menggunakan lemari dengan pencahayaan yang terintegrasi. Kabinet dapur dengan pencahayaan yang terintegrasi dapat meningkatkan visibilitas dan suasana di dalam ruangan tersebut.
Menurut Bustamante, penerangan bisa ditemukan di balik pintu lemari, laci bagian dalam, di bawah lemari atas, sebagian sandaran kaki, dan di belakang lemari.
Baca juga: 5 Jenis Lampu Dapur yang Membuat Ruangan Lebih Terang
Warna bumi juga diprediksi akan menjadi tren desain interior 2024. Warna bumi bisa membuat dapur terasa lebih lembut.
Bustamante mengatakan warna terakota dan hijau sage lembut akan banyak disukai. Warna ini membuat dapur terlihat lembut dan bersahaja.
Nureed Saeed dari Nu Interiors mengatakan desain dapur ala Eropa akan menjadi tren di 2024. Karakteristik utamanya yaitu menggunakan pola garis-garis yang bersih dan fungsional.
Selain itu, desain dapur bergaya Eropa juga sangat memaksimalkan bentuk dan fungsi dari ruangan tersebut.
Baca juga: 6 Ide Menata Dapur untuk Mengurangi Kekacauan
Dapur serba putih kini mulai banyak ditinggalkan. Sebaliknya, penggunaan ornamen kayu diprediksi akan menjadi tren dapur 2024.
Material kayu bisa digunakan pada lemari dapur, lantai, hingga aksen arsitektur seperti balok kayu. Jika tidak menggunakan ornamen kayu, maka bisa dengan menggunakan warna-warna kayu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.