Namun, desainer interior Amanda Lodge mengatakan tren desain kamar mandi pada 2023 akan ada pengambilalihan garis vertikal, baik pada ubin maupun lemari. Ini akan memberikan tampilan segar serta modern pada kamar mandi tradisional.
Baca juga: 8 Benda yang Harus Disingkirkan dari Kamar Mandi Segera
Karena lantai kamar mandi umumnya tidak terlalu besar, memilih ubin dengan harga lebih tinggi tidak akan menghabiskan banyak uang.
"Sudah tidak zamannya lagi ubin lantai polos dengan ukuran besar. Mosaik yang rumit ini menjadikan lantai sebagai titik fokus dan memberikan kesempatan besar untuk memperkenalkan pola dan warna bagus ke kamar mandi," kata Cole.
Baca juga: 8 Benda yang Harus Disingkirkan dari Kamar Mandi Segera
Terakhir, tren desain kamar mandi yang disukai desainer interior adalah berinvestasi dalam peralatan dengan bahan berkualitas.
Kita semua membutuhkan tempat yang tenang untuk mandi dan relaksasi. Karena saat ini orang sangat sibuk dengan kehidupan sehari-hari, Cook melihat kliennya memprioritaskan kamar mandi berkualitas tinggi, tapi dengan biaya perawatan rendah dan bersedia membayar dengan harga yang pantas untuk itu.
"Klien ingin memastikan kamar mandi mereka memiliki pipa ledeng berkualitas tinggi yang berfungsi baik dan akan membayarnya," katanya.
Kamar mandi minimalis dengan ubin porselen format besar untuk memudahkan perawatan dan perlengkapan pipa yang bersih dengan cahaya alami di dalam ruangan selalu diminati.
Dari bak rendam hingga kepala pancuran, klien berharap membayar lebih untuk mendapatkan kualitas yang dibutuhkan untuk diri mereka.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.