JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki dan menyimpan bantal terlalu lama menjadi kesalahan yang sering dilakukan orang tanpa disadari.
Padahal, tidur menggunakan bantal yang sudah lama dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti alergi, sakit leher, hingga sakit kepala.
Baca juga: 4 Manfaat Memiliki Bantal Sofa untuk Mempercantik Rumah
Karena itu, mengganti bantal yang sudah lama dengan yang baru menjadi pertimbangan penting yang harus dilakukan.
Lantas, kapan harus mengganti bantal?
Dilansir dari Southern Living, Kamis (13/10/2022), berikut tanda-tanda harus mengganti bantal baru.
Baca juga: Ini Jenis Bantal yang Tahan Lama dan Cara Memperpanjang Usianya
Tungau debu bisa menyerang siapa saja, terlebih mereka yang mempunyai alergi. Jika Anda sudah sering mencuci bantal dan sarung bantal, tetapi masih merasa bersin, ini saatnya mengganti bantal baru.
Leher kaku atau sakit adalah tanda bantal harus segera diganti karena sudah kehilangan kemampuannya untuk memberikan dukungan penting bagi kepala saat tidur.
Baca juga: 3 Jenis Bantal yang Sesuai dengan Posisi Tidur Menurut Para Ahli
Bantal yang sudah lama sudah tidak lagi nyaman digunakan, bahkan mengganggu tidur. Apabila merasa tidur tidak nyaman, ini menjadi tanda perlu mengganti bantal.
Baca juga: Simak, Cara Mencuci Bantal dan Seberapa Sering Harus Mencucinya
Untuk mengetahui bantal masih bagus atau tidak, Anda bisa melipatnya. Coba melipat bantal, lalu lepaskan. Apabila bantal kembali ke bentuk semula, artinya bantal masih dalam kondisi baik.
Sebaliknya, bila bantal tidak kembali ke bentuk semula, artinya perlu mengganti bantal dengan yang baru.
Baca juga: Tanda-tanda Bantal Harus Segera Diganti
Selain menyebabkan jerawat, kulit mati, keringat, dan minyak tubuh bisa membuat bantal berbau. Anda bisa mencuci bantal untuk menghilangkan bau.
Namun, apabila bau tak juga hilang, ini menjadi tanda bantal perlu diganti.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.