优游国际

Baca berita tanpa iklan.

4 Tips Menata Kamar Mandi Sempit agar Terlihat Lebih Luas

优游国际.com - 11/03/2022, 19:30 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Memiliki kamar mandi luas menjadi dambaan banyak orang. Sayangnya, terkadang luas tanah dan anggaran pembangunan membuat impian sederhana ini tak terlaksana.

Tetapi, ada beberapa trik yang bisa kamu aplikasikan untuk membuat kamar mandi sempit terlihat luas. Berikut tips dekorasinya yang dilansir dari laman Porch Daydreamer, Jumat (11/3/2022).

Baca juga: Perlukah Kamar Mandi Utama Memiliki Dua Wastafel?

Bermain dengan warna cat kamar mandi

Kamu mungkin sudah tahu bila beberapa warna bisa membuat ruangan sempit terlihat luas. Oleh karena itu, bila ingin membuat kamar mandi yang kecil tampak luas kamu perlu bermain-main dengan warna.

Ada beberapa warna cerah yang bisa membuat ruangan kecil tampak luas. Kamu bisa mengecat dinding kamar mandi dengan warna putih, abu-abu, cokelat, atau pastel; hijau dan biru muda.

Baca juga: Kenali, Ini 6 Jenis Wastafel Kamar Mandi dan Perbedaannya

Kamu perlu menghindari warna kuning dan oranye. Sebab, warna tersebut terkesan menutupi visual dinding.

Selain itu, mengecat sepertiga bagian dinding atas kamar mandi dengan warna gelap. Sementara bagian bawah dengan warna terang atau putih. Juga bisa memberi kesan luas pada kamar mandi.

Baca juga: Wastafel Pedestal Vs Wastafel Meja, Mana yang Cocok untuk Kamar Mandi?

Memilih ubin yang cocok untuk kamar mandi kecil

Pemilihan ubin juga perlu dipertimbangkan guna membuat kesan luas pada kamar mandi yang kecil. Kamu bisa memilih ubin yang berukuran kecil.

Alasannya karena ubin yang kecil tak akan menyita perhatian visual. Sehingga bisa menipu mata dan memberikan kesan luas di kamar mandi.

Baca juga: Mengenal Wastafel Kamar Mandi Jenis Pedestal

Memilih furnitur untuk kamar mandi

Ilustrasi kamar mandi, ilustrasi wastafel, ilustrasi wastafel pedestal, ilustrasi wastafel jenis pedestal.UNSPLASH / Francesca Tosolini Ilustrasi kamar mandi, ilustrasi wastafel, ilustrasi wastafel pedestal, ilustrasi wastafel jenis pedestal.

Ilusi luas lainnya yakni dengan pemilihan furnitur di kamar mandi. Kamu bisa menggunakan rak gantung untuk meletakkan barang-barang di kamar mandi.

Namun, jika lebih suka menaruh barang di lemari. Kamu bisa memilih lemari atau nakas yang memiliki warna terang atau senada dengan cat dinding kamar mandi.

Baca juga: 7 Benda yang Harus Disingkirkan dari Kamar Mandi, Apa Saja?

Mengatur penempatan cermin di dalam kamar mandi

Cermin adalah furnitur yang bisa membuat kesan luas. Sebab, cermin memantulkan cahaya ke penjuru ruangan. Sehingga membuat ruangan semakin tampak terang dan berwarna.

Namun, menaruh cermin di kamar mandi sempit bisa menjadi masalah yang sulit. Kamu pasti bingung mau menaruhnya di mana.

Baca juga: 7 Benda yang Harus Disingkirkan dari Kamar Mandi, Apa Saja?

Akan tetapi, ada satu tempat yang bisa kamu gunakan untuk menggantung cermin, yakni di belakang pintu.

Menempatkan cermin di panel pintu selain menghemat tempat juga bisa memberi kesan dimensi permukaan yang datar.

Tempat yang sempit bisa menjadi lebih luas bila ditata dengan baik. Seperti halnya kamar mandi yang sempit bisa menjadi luas bila dekorasinya dipikirkan secara matang. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau