优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Midea Luncurkan Kulkas Everest dengan Kapasitas Super Besar dan Fitur Canggih

Kapasitas ruang penyimpanan yang besar ini membuat kulkas dari Midea ini menjadi produk kulkas terbesar di kelasnya yang rata-rata sekitar 300 liter. 

Menggunakan inovasi Midea Everest, produk kulkas ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen saat ini yang menginginkan ruang penyimpanan makanan yang besar dan menjaganya lebih tahan lama. 

Kulkas Midea berkapisitas 473 liter memiliki ruang freezer sebesar 128 liter dan 345 liter chiller. Sementara itu, untuk kapasitas 428 liter memiliki ruang freezer 120 liter dan 308 liter untuk chiller. 

Kapasitias besar ini menjadikan kulkas Midea Everest pilihan ideal untuk keluarga besar serta cocok untuk kehidupan konsumen saat ini lebih menyukai menyimpan banyak makanan beku (frozen food) sehingga lebih praktis dihidangkan. 

Jack Ding, President Director Midea Electronics Indonesia, mengatakan konsumen modern di Indonesia memiliki kebutuhan tinggi akan gaya hidup sehat, termasuk menyediakan makanan untuk keluarga. 

Eric Darudana Rhanuwijaya, Head of Sales Home Appliances Products Midea Electronics Indonesia, menjelaskan kesehatan dan kualitas makanan menjadi perhatian utama Midea dalam meluncurkan produk kulkas ini. 

Kulkas Midea ini dilengkapi berbagai fitur canggih yang membuat alat tetap bekerja optimal mendinginkan makanan, menghambat pertumbuhan bakteri, serta menjaga kesegaran makanan lebih lama, serta kulkas bebas bau. 

Keunggulan lain, kulkas Midea Everest memiliki harga terjangkau yang dibanderol Rp4,5 juta untuk kapasitas 425 liter dan Rp5 juta untuk kapasitas 473 liter. 

Harga yang terjangkau ini memberi nilai tambah bagi konsumen yang ingin berhemat tanpa mengorbankan kualitas. 

"Barang mahal belum tentu berkualitas. Begitu juga barang murah bukan berarti tidak berkualitas," kata Eric dalam peluncuran kulkas Midea Everest di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (15/1/2025). 

Menurut Michael Adisuhanto, Head of Product Management Midea Electronics Indonesia, setiap satu anggota keluarga di rumah membutuhkan ruang penyimpanan makanan hingga 100 liter. Artinya, untuk rumah dengan tiga sampai lima anggota membutuhkan kulkas berkapasitas 300-400 liter. 

"Dengan kapasitas 40 persen lebih besar dibanding kulkas lain dengan harga serupa, unit kulkas Midea ini dirancang untuk mengoptimalkan ruang penyimpanan bahan makanan. Kulkas ini juga bisa menjadi investasi untuk mereka yang single bila nanti berkeluarga," imbuh Michael. 

Selain kapasitas besar, Puput Chandra Erlinda, Refrigerator Product Manager Midea Electronics Indonesia, mengatakan kulkas Midea Everest dilengkapi fitur Energy Saving yang hanya menggunakan daya listrik 180 watt dan mengurangi konsumsi energi hingga 22 persen sehingga menghemat tagihan listrik. 

Ada juga fitur Inverter Quattro yang dapat membuat pendinginan kulkas lebih cepat, menggunakan sedikit energi, dan membuat suhu lebih stabil, juga meminimalkan suara bising dari kulkas. 

Fitur Super Freeze yang memungkinkan suhu kulkas turun dengan cepatt untuk mengunci kesegaran makanan dan fitur Exterior Display yang memudahkan pengaturan suhu tanpa perlu membuka pintu kulkas untuk mengontrol suhu sehingga menghemat energi. 

Terakhir, ada fitur Total No Frost yang dapat mencegah penumpukan bunga es sehingga tidak perlu repot membersihkannya secara manual. 

Kulkas Midea Everest ini sudah dibeli di pasaran, baik offline maupun online. 

/homey/read/2025/01/15/185810376/midea-luncurkan-kulkas-everest-dengan-kapasitas-super-besar-dan-fitur

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke