JAKARTA, KOMPAS.com- Ada beberapa jenis hama yang merugikan bagi tukang kebun dan harus segera dibasmi. Namun tiga jenis hama berikut ini tak selamanya membawa kerugian, di saat dan lokasi yang tepat mereka cenderung bermanfaat bagi tanaman. Karenanya jenis hama ini cenderung memiliki love hate relationship dengan tukan kebun.
Hama-hama ini bekerja dengan caranya sendiri untuk mempertahankan ekosistem kebun. Mungkin setelah kamu mengetahui manfaatnya untuk tanaman, kamu akan mulai mengandalkan mereka untuk mengusir hama dan menyuburkan tanah di kebun.
Melansir dari Grow Veg, Kamis (27/1/2022), berikut ini adalah 3 jenis hama yang dikenal merusak namun juga bermanfaat bagi tanaman.
Siput di media tanam
Hama siput dalam jumlah yang besar dapat menyebabkan kerugian serius bagi petani sayur. Meskipun siput seringkali memakan daun dan batang tanaman, hewan ini ternyata juga dapat bermanfaat bagi tanaman.
Siput sangat diandalkan untuk pembuatan kompos organik. Hewan ini dapat memecah kandungan bahan organik sehingga membuat kompos lebih subur dan sehat untuk tanaman.
Selain itu telur siput juga merupakan makanan bagi predator lain di kebun, dengan begini kamu secara tidak langsung mengundang predator seperti kumbang untuk memakan hama-hama di kebunmu.
Tawon patroli
Meskipun tawon dewasa sangat ampuh membasmi hama tanaman, namun tahukah kamu jika larva tawon dapat merusak tanaman.
Selain itu ia juga seringkali membuat sarang di rumah atau area di dekat kebun dan dapat menyengat sehingga seringkali menjadi musuh.
Namun tawon dapat berperan penting pada penyerbukan. Selain itu ia juga merupakan hewan karnivora yang mengkonsumsi protein dari serangga-serangga kecil.
Cocopet yang suka memakan kutu daun
Cocopet atau earwig adalah serangga kecil dengan bentuk ekor menyerupai capit. Ia dikenal sebagai serangga yang suka mengunyah buah dan daun sayuran.
Namun mereka ternyata hanya memakan buah yang sudah rusak dan busuk karena kulitnya lebih lunak.
Serangga ini sangat menyukai kutu daun sehingga merupakan predator andalan tukang kebun. Ia suka mencari makanan di semak-semak yang lembab, tumpukan daun dan diantara gulma.
/homey/read/2022/01/27/144600076/3-jenis-hama-tanaman-yang-bermanfaat-untuk-kesuburan-