SURFSIDE, KOMPAS.com - Sebuah blok apartemen tepi laut setinggi 12 lantai di Florida, Amerika Serikat (AS), sebagian ambruk pada Kamis pagi (24/6/2021).
Insiden itu menewaskan sedikitnya satu orang dan sementara ini 99 korban masih hilang.
"Lima puluh tiga orang dilaporkan, hingga saat ini, 99 belum ditemukan," ujar direktur Departemen Kepolisian Miami-Dade, Freddy Ramirez, dalam konferensi pers.
Baca juga: Tabung Gas Masak Meledak, 2 Rumah Ambruk dan 7 Orang Tewas
"Itu bisa karena alasan-alasan yang berbeda, kami masih dalam tahap awal," tambahnya dikutip dari AFP.
Sejumlah penghuni dikhawatirkan sedang tidur saat apartemen ambruk. Jumlah korban tewas juga bisa meningkat seiring pencarian yang masih dilakukan.
Video-video di media-media sosial menunjukkan apartemen di kota Surfside, tepat di utara Miami Beach, ambruk sebagian besar dan menjadi puing-puing.
Rescuers search for survivors after Florida building collapse.
Rescuers are combing through the rubble after a high-rise oceanfront apartment block near Miami Beach partially collapsed, killing at least one person and leaving 99 unaccounted for
— AFP News Agency (@AFP)
VIDEO: Families of residents who lived in a 12-story oceanfront apartment block that partially collapsed in Surfside, Florida, hope for good news as rescue efforts are underway
— AFP News Agency (@AFP)
Belum diketahui pasti berapa banyak orang yang tinggal di apartemen itu atau siapa yang berada di dalamnya saat ambruk.
Beberapa penghuni dapat berjalan menuruni tangga ke tempat yang aman, sedangkan yang lain harus diselamatkan dari balkon.
Setidaknya satu orang dipastikan tewas, kata Wali Kota Surfside Charles Burkett kepada acara Today dari NBC.
Baca juga: Video Detik-detik Kereta Metro Meksiko Jatuh dari Jembatan Ambruk, 15 Orang Tewas