优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Belum Resmi Pindah Rumah, Kedatangan Trump Sudah Ditolak Tetangga

优游国际.com - 18/01/2021, 12:29 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber , ,

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump sudah mendapat penolakan tetangga, meski belum resmi pindah ke resor Mar-a-Lago, Florida.

Trump akan keluar dari rumah dinas Presiden AS di Gedung Putih ke resor pribadinya di Florida, yang sudah ditempatinya sejak pindah dari New York pada 2019.

Namun belum resmi dia pindah rumah, para tetangga di hunian elite Palm Beach sudah menyuarakan penolakan.

Baca juga: Trump Akan Balas Dendam ke 10 Republikan yang Memakzulkannya

Selama bertahun-tahun banyak komplain karena jalan ditutup atau terjadi kemacetan, saat kunjungan presiden dijaga ketat di wilayah itu.

Sebelum menjadi presiden, Trump juga pernah berseteru dengan pejabat lokal akibat melanggar aturan zonasi, dengan mendirikan tiang bendera raksasa di sana.

Kemudian belum lama ini, warga setempat khawatir dengan seringnya pesta di Mar-a-Lago dan orang-orang tidak memakai masker ataupun menjaga jarak.

"Kita tidak boleh terkurung di rumah kita sendiri," kata Amber Gitter agen real estate lokal yang menghadiri pesta Tahun Baru di sana, kepada The Guardian.

"(Tidak ada pemerintah) yang bisa menyuruh Anda tetap di rumah dan tidak bekerja," lanjutnya.

Baca juga: Pada Hari Pelantikan, Biden Akan Ubah Aturan Trump Soal Larangan Masuk bagi Beberapa Negara Muslim

Lalu dengan Trump yang segera keluar dari Gedung Putih dan pindah ke Mar-a-Lago bersama istrinya, Melania, tetangga sudah ancang-ancang menghalangi kepindahan mereka.

Diwartakan news.com.au pada Senin (18/1/2021), bulan lalu ada sekelompok tetangga marah yang mengirim surat permintaan ke dewan kota Palm Beach, agar Trump tidak pulang ke Mar-a-Lago karena ada perjanjiannya.

Mereka berkata, di Mar-a-Lago ada ketentuan pemilik rumah tidak boleh menetap di sana lebih dari 21 hari dalam setahun.

"Sama sekali tidak ada landasan hukum dia bisa memakai properti itu sebagai tempat tinggal dan klub," kata tetangga terdekat, Glenn Zeitz, kepada The Washington Post.

Baca juga: Publik AS Sarankan Sosok Trump di Film Home Alone 2 Di-edit, Macaulay Culkin Sepakat

Trump membeli kompleks seluas 5.800 meter persegi itu pada 1985, dan total berisi 126 kamar.

Namun karena biaya perawatan membengkak jadi jutaan dollar per tahun, dia membuat kesepakatan dengan kota Palm Beach pada 1993.

Salah satu poinnya adalah durasi batasan masa inap, agar tetap menjadi resor pribadi yang eksklusif bukan hotel atau rumah.

Menurut The Washington Post, sebelum kesepakaan ditandatangani pengacara Trump meyakinkan dewan kota bahwa kliennya tidak akan menetap berlama-lama di sana.

Baca juga: Trump “Obral” Hak Prerogatif, Rencana Beri 100 Grasi Sekaligus di Hari Terakhir Kepresidenan

Di perjanjian itu tertera, Mar-a-Lago wajib melaporkan apakah sedikitnya separuh dari penghuninya tinggal atau bekerja di Palm Beach, penghuninya tidak sampai 500 orang, dan tak ada yang menginap lebih dari 21 hari dalam setahun.

Selama masa kepresidenannya Trump menghabiskan setidaknya 130 hari di sana, menurut penghitungan The Washington Post. Sampai saat ini pun tidak ada keberatan yang diajukan dewan kota.

Namun manajer kota Palm Beach, Kirk Blouin, pekan lalu berkata ke The Guardian, dewan akan meninjau masalah tersebut dalam rapat bulan depan.

Baca juga: Para Pemohon Grasi Dikabarkan Bayar Sekutu Trump untuk Lobi Presiden AS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

Global
Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Global
Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Global
Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Global
Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Global
UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

Global

Internasional
Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Global

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional
Tentara India dan Pakistan Baku Tembak di Kashmir 2 Hari Beruntun

Tentara India dan Pakistan Baku Tembak di Kashmir 2 Hari Beruntun

Global
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau