KOMPAS.com - Kwetiau goreng ala restoran chinese food bisa kamu buat di rumah dengan campuran mi telur.
Kwetiau goreng campur mi telur ini dibuat dengan bahan kecap asin atau ikan, gula pasir, saus tiram, bawang putih, merica, kemiri, dan ebi.
Kwetiau goreng diberi isian telur orak-arik, bakso, sosis, sawi hijau, dan kol, beri taburan bawang goreng.
Simak resep kwetiau goreng campur mi telur berikut ini, dikutip dari buku "" (2016) karya Rina Audie terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Baca juga:
1. Seduh kwetiau dengan air panas, tiriskan dan biarkan dingin.
2. Rebus mi sampai matang, angkat dan tiriskan. Siram dengan air dingin beberapa kali sampai mi menjadi dingin.
3. Campur mi dan kwetiau sampai rata kemudian tuangi dengan kecap manis dan saus tiram. Beri garam dan gula pasir, aduk rata dan cicipi rasanya.
Jika suka bisa ditambahkan kaldu bubuk atau penyedap rasa. Sisihkan.
4. Tumis bawang merah dan bumbu halus sampai harum. Masukkan kecap ikan, daun bawang, dan tomat, aduk rata.
5. Masukkan sawi hijau, kol, bakso, sosis, telur orak-arik, dan air, biarkan mendidih. Koreksi kembali rasanya. Masukkan kwetiau dan mi berbumbu.
Aduk rata sampai ke dasar wajan. Cek rasanya, jika telah matang angkat kwetiau dan mi, sajikan hangat.
Buku "" (2016) karya Rina Audie terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli online di .
??2 Resep Spaghetti yang Praktis dan Enak?? Pengin spaghetti? Bikin aja yuk! Nih Foodplace kasih kamu resepnya.. Kamu bisa sajikan untuk makan malam keluarga atau sajian saat ada acara di rumah! Cuss deh recook!