KOMPAS.com - Perkedel kentang merupakan gorengan yang biasa dihidangkan bersama sup sayur hangat.
Cara membuat perkedel kentang tidak sulit, hanya saja terkadang beberapa orang sering kali mendapati perkedel buatannya hancur saat digoreng.
Dilansir dari beberapa sumber, simak tips membuat perkedel kentang yang padat ala rumah makan.
Baca juga:
Dilansir dari buku "" (2020) oleh Aphrodittaa M. Shanty terbitan Andi Publisher, kamu bisa menggunakan jenis kentang yang tepat.
Itu adalah kentang tes. Pasalnya, jenis kental tersebut tidak memiliki banyak air sehingga tidak akan membuat perkedel menjadi lembek.
Ada cara menggoreng kentang sebagai bahan utama perkedel. Kamu bisa memasaknya terlebih dahulu, kemudian goreng.
Proses goreng kentang bisa membuat kadar air berkurang di dalam pori-porinya.
Pada saat kentang sudah digoreng dan siap dibentuk. Sebaiknya, oleskan dulu minyak di telapak tagan kemudian bentuk adonan perkedel.
Cara ini, perkedel kentang bisa lebih mudah dibentuk.
Selain itu, kamu juga bisa mengikuti tips seperti menambahkan sekitar satu sendok makan minyak goreng pada adonan kentang sebanyak 500 gram.
Ada cara membuat perkedel agar tidak hancur, kuncinya ada pada simpan dalam kulkas. Kamu bisa menyimpannya sebelum menggorengnya dalam minyak panas.
Gunakan telur sebagai baluran perkedel kentang untuk mengikat adonan agar tidak mudah pecah.
Jangan ragu untuk mencelupkan telur sebagai baluran perkedel agar tidak pecah saat digoreng.
Gunakan api sedang saat akan menggorengnya. Jangan gunakna api terlalu kecil atau api terlalu besar.
Pastikan api yang digunakan stabil dari awal menggoreng.
Dilansir dari laman Sajian Sedap, sebelum kentang digoreng sebaiknya olah kentang dengan cara direbus, dikukus, atau digoreng.
Cara ini agar kentang tidak mengandung banyak minyak.
Ada baiknya untuk menghindari penggunaan bahan campuran seperti daging dengan lemak atau susu kental manis agar perkedel tidak menjadi hancur.
Buku "" (2020) oleh Aphrodittaa M. Shanty terbitan Andi Publisher bisa dibeli di Gramedia.com.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram