KOMPAS.com - Sate lilit ialah salah satu makanan khas Bali, dibuat dari campuran daging cincang, parutan kelapa, dan bumbu khas Bali atau biasa disebut dengan base genep.
Dikutip dari laman 优游国际.com yang tayang pada Sabtu (20/6/2020), ada sekitar 15 jenis bumbu dapur yang digunakan untuk membuat base genep.
Di antaranya yaitu ada lengkuas, kencur, cabai merah, jahe, bawang merah, bawang putih, kunyit, serai, ketumbar, cabai rawit, dan kemiri.
Menikmati sate lilit semakin lengkap bila ditemani sambal matah khas Bali. Simak resep sate lilit dan sambal matah khas Bali selengkapnya di laman instagram berikut.
Baca juga:
Baca juga:
1. Haluskan semua bumbu dengan minyak kelapa menggunakan blender, lalu tumis bumbu dan terasi di dalam wajan hingga harum. Sisihkan.
2. Blender daging ayam, parutan kelapa, dan bumbu tumisan hingga halus, lalu tuang ke dalam wadah.
3. Pipihkan adonan menggunakan tangan, lalu lilitkan adonan pada batang serai. Ulangi melilitkan adonan sate ke semua batang serai.
4. Panaskan teflon anti lengkat lalu panggang sate lilit hingga semua sisi sate matang. Sisihkan.
5. Iris tipis bawang merah, cabai rawit, dan daun jeruk, lalu campur semua irisan bahan di dalam wadah.
6. Iris tipis batang serai dan terasi lalu tumis di dalam minyak kelapa yang sudah dipanaskan. Angkat dan tuang tumisan serai dan minyak ke dalam semua bahan irisan.
7. Beri sedikit perasan jeruk purut, lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata. Koreksi rasa sambal matah dengan garam dan penyedap.
8. Sajikan sate lilit ayam dengan sambal matah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Lihat postingan ini di Instagram