KOMPAS.com - Bubur manado atau bubur tinutuan adalah salah satu varian bubur khas di Indonesia, berasal dari Sulawesi Utara.
Dalam satu porsi bubur manado terdiri dari bubur nasi, sayur bayam, kangkung, kacang panjang, daun gedi, daun kemangi, jagung, dan ubi merah.
Ketika disajikan diberi pelengkap ikan asin jambal goreng dengan sambal terasi. Nikmat untuk sarapan bergizi.
Simak resep bubur manado berikut ini, dikutip dari buku "" (2013) karya Sisca Susanto terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Baca juga:
1. Masak beras, air, serai, jahe, dan garam sampai matang dan mengental, jika kurang air tambahkan air panas.
2. Masukkan jagung, aduk, lalu masukkan ubi, daun melinjo, dan kacang panjang sampai ubi matang, terakhir masukkan bayam, kangkung, daun gedi, dan daun kemangi, aduk-aduk sampai matang.
3. Hidangkan selagi panas di dalam mangkuk dengan pelengkapnya.
Buku "" (2013) karya Sisca Susanto terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di .
View this post on Instagram