KOMPAS.com - Beberapa orang lebih suka menggunakan talenan kayu ketimbang yang plastik.
Dilansir dari laman , talenan kayu tidak mengandung banyak bakteri ketimbang talenan plastik. Walau cara membersihkan talenan kayu tidak semudah talenan plastik.
Kamu perlu menggunakannya dengan baik. Seperti yang dilansir dalam laman yang sama mengenai cara pakai talenan kayu yang benar agar tidak jadi sarang jamur.
Baca juga:
Setelah mencuci, pastikan talenan ditiriskan dan di tata menjauh dari westafel. Talenan kayu yang berpori bisa menyerap cairan sehingga bisa membuatnya lembab.
Kalau talenan kayu menjadi lembab, hal tersebut bisa menyebabkan talenan mudah retak atau melengkung.
Suhu panas dan air yang ada di dalam mesin pencuci piring bisa saja membuat talenan kayu cepat rusak. Oleh karena itu, hindari mencuci talenan di dalam mesin pencuci piring.
Sebagai gantinya, cuci talenan dengan sabun dan air hangat. Setelah itu keringkan denagn handuk bersih.
Jangan pernah melapisi kayu dengan minyak tinggi lemak. Kandungan lemak yang tinggi bisa membuat lapisan talenan menjadi bau dan tidak aman untuk digunakan sebagai alat pemotong bahan makanan.
Cara pakai talenan kayu yang benar selanjutnya adalah hindari melapisi baby oil. Baiknya, gunakan produk khusus untuk talenan kayu agar tidak merusak teksturnya.
Baca juga:
Hindari memotong buah dan daging secara bersamaan di atas talenan kayu dalam waktu yang sama. Hal ini bisa membuat bahan makanan lainnya mengandung lebih banyak bakteri.
Pastikan kamu selalu mencuci talenan dengan air hangat dan sabun setiap selesai menggunakannya. Kamu bisa menggunakan potongan lemon dan garam untuk digosok-gosokkan ke seluruh permukaan talenan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram