KOMPAS.com - Ada banyak kuliner khas Bengkulu yang bisa kamu nikmati sesampainya berada di sana.
优游国际.com rangkum, berikut sederet makanan khas Bengkulu yang bisa kamu cicipi atau coba masak di rumah, bikin menggugah selera.
Baca juga: Mengenal Pendap, Makanan Khas Bengkulu yang Dimasak 8 Jam
Pengdap merupakan makanan khas Bengkulu Selatan yang punya cita rasa pedas dan gurih.
Kuliner Bengkulu ini terbuat dari ikan yang diolah dengan bumbu khusus dengan kelapa parut. Kemudian dibungkus dengan daun talas dan daun pisang.
Bagar hiu adalah sajian khas Bengkulu yang terbuat dari bahan baku ikan hiu. Sepintas makanan ini mirip dengan rendang khas Padang.
Hasa saja, bagar hiu tidak dibuat dengan menggunakan santan. Daging ikan hiu dimasak dengan aneka rempah khas Nusantara yang lezat.
Baca juga: Resep Nasi Gemuk Khas Jambi, Nasi Gurih untuk Sarapan
Gulai pisang muda menjadi salah satu masakan khas Bengkulu yang unik. Bumbu gulai dimasak dengan pisang muda yang padat dan tidak mudah hancur.
Lema terbuat dari rebung yang dicincang dan dicampur dengan ikan mujair dan sepat.
Setelah itu, bahan tersebut diaduk dan bungkus rapat dengan daun pisang.
Baca juga: 5 Makanan Khas Jambi, Cocok untuk Wisata Kuliner
Lempok durian atau dodol durian merupakan kue tradisional khas beberapa daerah di Indonesia termasuk Bengkulu.
Dijual per gulung dengan berat sekitar 180 gram, harganya Rp 36.000.
Kue lepek binti merupakan kue khas Bengkulu yang terbuat dari bahan dasar ketan yang diisi dengan daging sapi.
Tekstur dan bentuk mirip dengan lemper.
Baca juga: Resep Gulai Tempoyak Durian Ikan Patin, Kuliner Khas Jambi
Kue tat khas Bengkulu memiliki cita rasa manis, gurih, dan teksturnya empuk.
Kue ini terbuat dari bahan dasar santan kental yang dicampur dengan terigu, baking soda, gula, dan essense pisang. Ada isian selai nanas di tengahnya.
Bubur sekoi khas Bengkulu ini terbuat dari biji jewawut yang punya nutrisi tinggi.
Biji jewawut dimasak dengan tepung kanji dan santan hingga mengental.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram