KOMPAS.com - Sedang senang-senangnya membuat aneka kue khususnya yang menggunakan cetakan di rumah?
Kalau begitu, kamu perlu mengetahui cara merawat cetakan kue berlapis teflon antilengket. Hal ini agar cetakan kue di rumahmu tidak mudah rusak.
Melansir dari buku “” oleh Wawawiati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ada beberapa tips merawat cetakan kue berlapis teflon agar awet lama.
Baca juga:
Sebelum menggunakan cetakan kue, pastikan cetakan tersebut bersih. Ada cara cuci cetakan kue berlapis teflon yang benar.
Caranya adalah dengan menggunakan air sabun dan spons yang lembut. Setelah itu, bilas dan keringkan cetakan dengan kain kering yang lembut dan bersih.
Saat akan menggunakannya, oleskan secara tipis cetakan kue dengan minyak sayur atau oreng. Setelah itu, usap dengan kain kering yang lembut.
Maka, cetakan siap digunakan. Pastikan untuk mengulangi hal tersebut setiap kali cetakan akan digunakan.
Menggunakan api besar untuk memanaskan cetakan kue berlapis teflon bisa membuat lapisannya cepat terkelupas.
Oleh karena itu, pastikan untuk selalu gunakan api kecil hingga sedang saat akan menggunakannya untuk memanggang adonan kue.