优游国际

Baca berita tanpa iklan.

3 Cara Potong Bawang Merah Tanpa Nangis, Pakai Alat Sederhana

优游国际.com - 07/11/2020, 10:10 WIB
Khenzie Godeleova,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saat kamu mengupas bawang merah, mata biasanya terasa perih dan mengeluarkan air mata seperti menangis.

Menurut Executive Chef Suwanta dari Hotel Four Points by Sheraton Makassar, kandungan enzim pada bawang merah yang menyebabkan mata mengeluarkan air. Terutama apabila kamu memotongnya tidak teratur.

“Ada enzimnya, toh. Ada cairan dalam bawang, yang menyebabkan kalau kita tidak potong secara teratur akan pecah dan dia akan keluar,” jelasnya saat dihubungi 优游国际.com, Kamis (5/11/2020).

Chef Suwanta juga memberikan cara mengupas bawang merah agar kamu tidak mengeluarkan air mata.

Baca juga: Cara Mudah Potong Bawang Bombai, Tips dari Chef

1. Oleskan garam atau cuka pada tangan

Ilustrasi garamThinkstock/iStock Ilustrasi garam

Kamu bisa mengoleskan garam atau cuka pada tangan saat akan memotong bawang merah. Cukup pada tangan, tidak perlu dioleskan pada pisau.

Baca juga: Tips Tanam Bawang Merah di Rumah, Bisa untuk Bumbu Dapur

2. Gunakan pisau yang tajam

Ilustrasi pisau diasah pakai batu asahan (whetstone). SHUTTERSTOCK/NOR GAL Ilustrasi pisau diasah pakai batu asahan (whetstone).

Selain mempermudah, pisau yang tajam juga akan menghindarkan kamu dari rasa perih pada mata. Potonglah bawang merah secara teratur.

Baca juga: Cara Tajamkan Pisau Pakai Batu Asahan, Supaya Lancar Potong Daging

3. Potong bawang dekat air mengalir

Ilustrasi keran air, airShutterstock Ilustrasi keran air, air

Potong bawang merah dekat tempat pencucian piring dengan keran air mengalir.

“Paling gampang, murah meriah, waktu kamu memotong biasanya di bawah keran air cucian itu, loh!” jelas Chef Suwanta.

Ketiga tips dari Chef Suwanta ini bisa langsung kamu praktikkan di dapur, karena alat dan bahan yang digunakan sangat mudah ditemukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau