优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Daftar PKN STAN 2025 Sudah Tidak Pakai Nilai UTBK SNBT

优游国际.com - 31/01/2025, 20:46 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Mahar Prastiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sekolah kedinasan Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) mengumumkan pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun akademik 2025/2026.

Kesempatan ini bisa dipilih siswa kelas 12 yang ingin kuliah gratis di PKN STAN dan setelah lulus punya kesempatan jadi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil).

Pada SPMB PKN STAN 2025, hanya siswa kelas 12 SMA/SMK yang lulus tahun 2025 dan lulusan tahun 2024 atau siswa gap year bisa mendaftar.

Jadwal resmi pendaftaran PKN STAN 2025 bersamaan dengan pendaftaran sekolah kedinasan 2025. Sehingga belum ada jadwal resmi kapan pendaftaran PKN STAN 2025 dibuka.

SPMB PKN STAN tahun 2025 akan dilaksanakan dalam 5 tahapan seleksi, yaitu Seleksi Administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar, Seleksi Lanjutan I, Seleksi Lanjutan II dan Seleksi Lanjutan III.

Baca juga: Kapan Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2025?

Selain itu, siswa harus memenuhi nilai rapor dan persyaratan lain untuk seleksi tahun 2025.

Namun ada perubahan dalam persyaratan PKN STAN 2025. Apa itu?

Mulai 2025 tidak lagi pakai nilai UTBK

PKN STAN mulai menggunakan nilai UTBK atau Ujian Tulis Berbasis Komputer dalam proses seleksi mulai tahun 2021.

Sementara pada informasi resminya, PKN STAN sudah tidak lagi menggunakan nilai UTBK mulai tahun 2025.

Nilai UTBK ini nilai yang didapatkan dengan cara mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). Jadi siswa harus mengikuti SNBT, kemudian mengunduh atau download sertifikat UTBK sebagai berkas pendaftaran PKN STAN. 

PKN STAN mengumumkan aturan baru ini melalui Frequently Asked Questions (FAQ) di laman resmi STAN.

"Apakah SPMB PKN STAN 2025 masih menggunakan UTBK sebagai salah satu syarat administrasi?

"SPMB PKN STAN 2025 tidak menggunakan nilai UTBK lagi sebagai syarat administrasi," Jawab PKN STAN, yang dikutip Jumat, (31/1/2025).

Syarat daftar PKN STAN

Jika mengacu pada persyaratan daftar PKN STAN tahun 2024, berikut syarat yang harus dipenuhi:

1. Lulusan tahun 2022, tahun 2023 atau lulusan/calon lulusan tahun 2024 semua lulusan pendidikan menengah atas di bawah pembinaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kementerian Agama.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau