KOMPAS.com - Jadwal All England 2025 memuat rangkaian partai 16 besar. Sebanyak 10 wakil Indonesia akan bertanding di 16 besar, termasuk Jonatan Christie.
Laga-laga 16 besar All England 2025 bakal digelar di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Kamis (13/3/2025).
Pertandingan 16 besar turnamen BWF level Super 1.000 ini akan dimulai pukul 10.00 waktu setempat atau 17.00 WIB.
Indonesia memiliki 10 wakil yang tersebar ke dalam lima sektor.
Di sektor tunggal putra, Indonesia berharap kepada sang juara bertahan, Jonatan Christie, yang akan bersua Lakshya Sen di partai 16 besar.
Baca juga:
Menilik rekor pertemuan, Jonatan layak percaya diri. Dalam enam kali duel melawan sang wakil India itu, Jonatan Christie mampu menorehkan empat kemenangan.
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga masih terus membuka peluang untuk mempertahankan gelar.
Fajar/Rian melaju ke 16 besar usai mengalahkan Chen Bo Yang/Liu Yi (China) dalam pertarungan tiga set.
Di fase 16 besar nanti, Fajar/Rian akan bersua pasangan Korea Selatan yang pekan lalu baru menjuarai Orleans Masters 2025, Kang Min-hyuk/Ki Dong-ju.
Baca juga: All England 2025, Gregoria Mariska Raih Hasil Manis
Total ada empat ganda putra Indonesia di 16 besar All England. Selain Fajar/Rian, ada Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin (Indonesia), dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (Indonesia).
Dua pasangan yang disebut terakhir akan terlibat dalam duel Merah Putih di 16 besar All England 2025.
Ya, Lapangan 4 Utilita Arena akan menyajikan pertandingan antara Fikri/Daniel vs Leo/Bagas.
Dengan demikian, sudah bisa dipastikan ada ganda putra Indonesia yang melaju ke perempat final All England 2025.
JADWAL 16 BESAR ALL ENGLAND 2025, KAMIS (13/3/2025):
Lapangan 1