优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Update Ranking BWF: Jonatan, Gregoria, dan Apri/Fadia Naik Peringkat

优游国际.com - 19/09/2023, 14:41 WIB
Muhammad Reza Triatmodjo,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber

KOMPAS.com - Beberapa pebulu tangkis Indonesia mengalami peningkatan dalam peringkat dunia BWF versi terbaru yang dirilis pada pekan ke-38, Selasa (19/9/2023).

Pada nomor tunggal putra, dua pemain unggulan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, berhasil mengamankan posisi mereka setelah tampil pada Hong Kong Open 2023.

Anthony Ginting berhasil mencapai semifinal, yang memberinya tambahan 6.420 poin dan memantapkan posisinya di peringkat kedua dunia.

Sementara itu, Jonatan Christie keluar sebagai juara dan meraih tambahan 9.200 poin, yang membuatnya naik satu peringkat ke peringkat kelima, menggusur pemain asal China, Shi Yu Qi.

Baca juga: Hasil Final Hong Kong Open 2023, Jonatan Juara, Tumbangkan Wakil Jepang

Di tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung juga mengalami peningkatan peringkat setelah mencapai semifinal.

Gregoria naik satu peringkat ke posisi tujuh, mengungguli mantan pemain nomor satu dunia asal Thailand, Ratchanok Intanon, yang tersingkir pada babak 16 besar Hong Kong Open 2023.

Gregoria kini mengoleksi 68.341 poin, sedangkan Intanon memiliki 67.623 poin.

Peningkatan ketiga terjadi pada nomor ganda putri. Pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil meraih gelar juara dan naik satu peringkat ke posisi tujuh dunia.

Mereka mengumpulkan total 75.793 poin setelah meraih tambahan 9.200 poin dari Hong Kong Open.

Baca juga: Hasil Final Hong Kong Open 2023, Apri/Fadia Juara, Bekuk Wakil Malaysia

Sementara itu, ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, tetap mempertahankan posisi nomor satu dunia meskipun tersingkir pada babak 16 besar Hong Kong Open 2023.

Keamanan posisi mereka disebabkan absennya pesaing mereka yang berada di bawah peringkat satu dunia, yaitu Liang Wei Keng/Wang Chang dari China dan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dari India dalam ajang tersebut. (Wahid Fahrur Annas)

Berikut Peringkat Dunia BWF Pekan Ke-38 (19/9/2023):

Tunggal Putra

1. Viktor Axelsen (Denmark) - 107.455 poin
2. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) - 86.431
3. Kodai Naraoka (Jepang) - 81.315
4. Kunlavut Vitidsarn (Thailand) - 79.778
5. Jonatan Christie (Indonesia) - 78.171
6. Shi Yu Qi (China) - 76.024
7. Prannoy H. S. (India) - 72.437
8. Li Shi Feng (China) - 71.748
9. Loh Kean Yew (Singapura) - 71.062
10. Anders Antonsen - 64.510
-------
22. Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) - 48.464
37. Shesar Hiren Rhustavito - 33.860

Tunggal Putri

Halaman:

Terkini Lainnya

Taufik Hidayat Sayangkan Praktik Remas Kok di Ajang Usia Muda: Tidak Sportif

Taufik Hidayat Sayangkan Praktik Remas Kok di Ajang Usia Muda: Tidak Sportif

Badminton

Liga Indonesia
Efek Dikeluarkannya Pertina dari Keanggotaan Komite Olimpiade Indonesia

Efek Dikeluarkannya Pertina dari Keanggotaan Komite Olimpiade Indonesia

Sports
MPBI Bahas Riuh Atlet PB Exist Remas Kok: PBSI Jangan Anggap Sepele

MPBI Bahas Riuh Atlet PB Exist Remas Kok: PBSI Jangan Anggap Sepele

Badminton
Organisasi Tinju Pertina Dikeluarkan dari Keanggotaan KOI

Organisasi Tinju Pertina Dikeluarkan dari Keanggotaan KOI

Sports
Kontroversi Remas Kok Atlet PB Exist, PBSI Diminta Buat Aturan Tambahan

Kontroversi Remas Kok Atlet PB Exist, PBSI Diminta Buat Aturan Tambahan

Badminton

Internasional

Liga Spanyol

Liga Champions

Liga Indonesia

Liga Indonesia

Liga Spanyol

Liga Spanyol

Liga Champions

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau