优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023: 9 Wakil ke Semifinal, Asa All-Indonesian Finals Terjaga

优游国际.com - 14/05/2023, 16:35 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sembilan wakil Indonesia bertanding di perempat final bulu tangkis SEA Games 2023 nomor perorangan di Morodok Techo Badminton Hall, Kamboj, Minggu (14/5/2023). 

Mereka adalah Chico Aura Dwi Wardoyo dan Christian Adinata di sektor tunggal putra. Lalu, ada dua tunggal putri yaitu Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Komang Ayu Cahya Dewi. 

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan memperkuat Indonesia di nomor ganda putra.

Sementara itu, wakil ganda putri yaitu Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose. 

Baca juga: Bulu Tangkis SEA Games 2023, Ganda Putra Bidik All Indonesian Final

Adapun Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda campuran.

Semula ganda campuran juga menurunkan dua wakil. Selain Rehan/Lisa, ada juga Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela. 

Namun, Zachriah/Bela tersingkir lebih dulu pada babak 16 besar seusai kalah dari Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong (Thailand). 

Kesembilan wakil Indonesia yang bertanding di perempat final bulu tangkis SEA Games 2023 kompak meraih kemenangan dan melaju ke semifinal. 

Baca juga: Daftar Juara Bulu Tangkis SEA Games: Dominasi Putra-Putri Indonesia

Mereka berpotensi menciptakan all-Indonesian finals di nomor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda putri. 

Sebab, tak ada wakil Indonesia yang saling bertemu di partai semifinal yang akan berlangsung pada Senin (15/5/2023). 

Hasil wakil Indonesia di perempat final bulu tangkis SEA Games 2023

  • Chico Aura Dwi Wardoyo vs Le Duc Phat (Vietnam) 21-6, 21-8
  • Christian Adinata vs Nguyen Hai Dang (Vietnam) 21-11, 21-14
  • Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Thuy Linh Nguyen (Vietnam) 21-8, 14-21, 21-17
  • Komang Ayu Cahya Dewi vs Lee Xin Yi Megan (Singapura) 21-10, 21-9
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Christian Bernardo/Alvin Morada (Filipina) 21-18, 21-15
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ruttanapak Oupthong/Nanthakarn Yordphaisong (Thailand) 21-14, 11-21, 21-15
  • Febriana Dwipuji Kusumawa/Amalia Cahaya Pratiwi vs Airah Mae Nicole Albo/Thea Marie Pomar (Filipina) 21-19, 21-18
  • Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong (Thailand) 18-21, 21-16, 21-16
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Solomon Jr. Padiz/Eleanor Christine Inlayo (Filipina) 24-22, 21-10
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Liga Indonesia

Liga Champions

Liga Italia

Timnas Indonesia

Liga Indonesia

Timnas Indonesia

Liga Italia

Liga Indonesia

Liga Champions

Liga Inggris

Liga Indonesia

Timnas Indonesia

Liga Indonesia

Liga Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau