KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose melaju ke semifinal bulu tangkis nomor individu SEA Games 2023.
Meilysa/Rachel sebagai unggulan kedua, lolos setelah membekuk pasangan non-unggulan Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong (Thailand).
Berlaga di Lapangan 1 Morodok Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, Minggu (14/5/2023) siang WIB, Meilysa/Rachel menang rubber game atas lawan.
Pada gim pertama, Meilysa/Rachel tampil di bawah tekanan Laksika/Phataimas. Mereka sempat menyamakan angka 3-3.
Namun, setelah itu, Meilysa/Rachel selalu tertinggal dari lawan. Mereka pun menyerah 18-21 dari lawan.
Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023: Ana/Tiwi Menang, Unggulan 1 Belum Terbendung
Memasuki gim kedua, Meilysa/Rachel tampil lebih baik. Mereka unggul cukup jauh 11-7 atas Laksika/Phataimas saat interval.
Meilysa/Rachel terus menambah poin. Saat kedudukan 12-10. Mereka meraih lima angka beruntun dan menjauh 15-10.
Gim kedua menjadi milik Meilysa/Rachel. Mereka menang 21-16 atas Laksika/Phataimas dan laga dilanjutkan ke gim ketiga.
Pada gim penentuan, pertandingan berjalan ketat. Meilysa/Rachel tertinggal 9-11 dari Laksika/Phataimas saat interval.
Namun, Meilysa/Rachel berhasil menyusul. Mereka berbalik unggul saat papan skor menunjukkan angka 13-12.
Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023: Chico ke Semifinal, Ditantang Wakil Malaysia
Meilysa/Rachel berhasil menjaga keunggulan mereka hingga akhirnya menutup gim ketiga dengan kemenangan 21-16.
Secara keseluruhan, Meilysa/Rachel menghabiskan waktu 1 jam 7 menit untuk mengalahlan Laksika/Phataimas 18-21, 21-16, 21-16.
Selanjutnya, Meilysa/Rachel akan melawan Cheng Su Hui/Cheng Su Yin (Malaysia) pada semifinal.
Meilysa/Rachel menyusul Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi ke semifinal bulu tangkis peroranngan SEA Games 2023.
Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023: Komang Menang Mudah, Susul Ester ke Semifinal
Ana/Tiwi lolos ke semifinal setelah menaklukkan wakil Filipina Airah Mae Nicole Albo/Thea Marie Pomar.
Berstatus unggulan pertama, Ana/Tiwi menang dua gim langsung atas lawan dengan skor ketat 21-19, 21-18, dalam waktu 35 menit.
Pada semifinal, Ana/Tiwi akan menghadapi Lee Xin Jie/Low Yeen Yuan dari Malaysia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.