优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Jadwal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 Mulai 25 April, Ada 18 Wakil Indonesia

优游国际.com - 23/04/2023, 10:31 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebanyak 18 wakil Indonesia akan bertanding di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia atau Badminton Asia Championships 2023. 

Jadwal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 akan berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 25-30 April 2023.

Jonatan Christie berstatus sebagai unggulan pertama tunggal putra di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023

Atlet yang akrab disapa Jojo itu bukan satu-satunya wakil tunggal putra Indonesia. Ia akan ditemani oleh Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo. 

Baca juga: Kejuaraan Asia 2023, Ahsan/Hendra Targetkan Tembus Semifinal

Sementara itu, ada tiga wakil Merah Putih di nomor tunggal putri yaitu Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, dan Komang Ayu Cahya Dewi. 

Gregoria dan Putri akan langsung bertanding di babak utama, sedangkan Komang harus melewati fase kualifikasi. 

Komang bersaing dengan Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq (Maldives) dan Kamila Smagulova (Kazakhstan) untuk lolos ke babak utama. 

Dari nomor ganda putra, ada empat wakil yang diturunkan yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. 

Baca juga:

Adapun wakil Indonesia di ganda putri, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, dan Meilysa Trias Puspitasari, Rachel Allessya Rose. 

Di nomor ganda campuran, ada Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. 

Pada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia edisi terakhir tahun 2019, Indonesia meraih satu gelar juara dari ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. 

Namun, Pramudya/Yeremia dipastikan tak dapat tampil dan mempertahankan gelarnya seiring ranking BWF-nya yang menurun. 

Tim Indonesia sudah bertolak ke Dubai pada Minggu (23/4/2023) pukul 00.30 WIB menggunakan maskapai Emirates Airlines.

Hasil Drawing Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023

Tunggal Putra

  1. Jonatan Christie vs Shi Yu Qi (China)
  2. Anthony Sinisuka Ginting vs Wang Tzu Wei (Taiwan)
  3. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Dmitriy Panarin (Kazakhstan)

Tunggal Putri

  1. Gregoria Mariska Tunjung vs Pai Yu Po (Taiwan)
  2. Putri Kusuma Wardani vs Sung Shuo Yun (Taiwan)
  3. Komang Ayu Cahya Dewi (babak kualifikasi) 

Ganda Putra

  1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China)
  2. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Pemenang Kualifikasi Grup D
  3. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Pemenang Kualifikasi Grup B
  4. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

Ganda Putri

  1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand)
  2. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Chang Ching Hui/Yaang Ching Tun (Taiwan)
  3. Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Treesa Jolly/Gayatri Gopinchand Pullela (India)
  4. Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Ashwini Bhat/Shikha Gautam (India)

Ganda Campuran

  1. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (Taiwan)
  2. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Pemenang Kualifikasi Grup A
  3. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)
  4. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang) 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Liga Italia

Liga Indonesia

Liga Indonesia

Timnas Indonesia

Liga Italia

Liga Italia

Timnas Indonesia

Liga Italia
Ada Kecurangan di Sirnas B, PBSI Diminta Tak Cuma Fokus Pencurian Umur

Ada Kecurangan di Sirnas B, PBSI Diminta Tak Cuma Fokus Pencurian Umur

Badminton
Jadi Kapten Indonesia di Piala Sudirman 2025, Jonatan Ungkap Harapan

Jadi Kapten Indonesia di Piala Sudirman 2025, Jonatan Ungkap Harapan

Badminton
Piala Sudirman 2025: Setelah Gregoria, Leo Rolly Carnando Juga Mundur

Piala Sudirman 2025: Setelah Gregoria, Leo Rolly Carnando Juga Mundur

Badminton

Liga Italia

Timnas Indonesia

Liga Italia

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.

Mungkin Anda melewatkan ini

Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau