KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menggelar diskon tiket kereta api hingga sebesar 25 persen.
Diskon KAI 25 persen ini digelar untuk periode pembelian tiket dan keberangkatan kereta api mulai Jumat (7/3/2025) hingga Senin (17/3/2025).
Hal tersebut diinformasikan melalui unggahan akun Instagram resmi KAI, @kai121_ pada Jumat (7/3/2025).
“Buat kalian nih, yang ingin silaturahmi atau mudik lebih awal ke kampung halaman, ada diskon tiket kereta api sampai 25% loh!” bunyi keterangan dalam unggahan.
Tiket kereta api diskon ini dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI atau kanal pemesanan resmi lainnya.
Baca juga: Mudik Gratis KAI 2025 Dibuka Hari Ini, Berikut Syarat dan Rute Tujuannya
Daftar harga promo diskon
Dikutip dari Instagram , berikut rincian harga promo diskon sampai 25 persen pada 7-17 Maret 2025:
- Jakarta-Garut
- Harga mulai dari: Rp 93.000
- Jakarta-Semarang
- Harga mulai dari: Rp 172.000
- Bandung-Solo
- Harga mulai dari: Rp 217.000
- Bandung-Malang
- Harga mulai dari: Rp 262.000
- Bandung-Jakarta
- Harga mulai dari: Rp 93.000
- Surabaya-Bandung
- Harga mulai dari: Rp 277.000
- Surabaya-Jakarta
- Harga mulai dari: Rp 450.000.
Jadwal dan daftar kereta api dapat dilihat melalui aplikasi Access by KAI sesuai stasiun keberangkatan dan tujuan yang diinginkan.
Baca juga: Viral Video Penumpang Diturunkan karena Merokok Vape Dalam Kereta Api, Bagaimana Kronologinya?
Syarat dan ketentuan
Masyarakat perlu mengetahui syarat dan ketentuan yang ada untuk mendapatkan tiket diskon KAI tersebut.
Berikut ini syarat dan ketentuan promo KAI diskon sampai 25 persen:
- Pembelian tarif diskon ini dapat dilakukan di semua saluran penjualan pada tanggal 7 - 17 Maret 2025
- Tarif diskon berlaku untuk periode keberangkatan 7-17 Maret 2025
- Tarif diskon tidak berlaku untuk Kereta Luxury, Suite Class Compartment, Priority, Imperial, Panoramic, dan/atau Kereta Wisata lainnya
- Diskon tidak berlaku pada tarif khusus dan tidak dapat digabungkan dengan reduksi dan/atau diskon lainnya
- Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan dan diubah jadwalnya sesuai dengan aturan yang berlaku
- Jadwal dan daftar kereta dapat dilihat melalui aplikasi Access by KΑΙ
- Berlaku selama alokasi tiket dan tarif diskon masih tersedia.
Baca juga: KAI Temukan Penumpang Naik Kereta Tanpa Tiket, Ini Modusnya
Cara beli tiket kereta api
Berikut ini cara membeli tiket kereta api PSO melalui aplikasi Access by KAI:
- Unduh dan buka aplikasi Access by KAI
- Aplikasi akan menampilkan halaman utama
- Login dengan akun yang telah terdaftar. Jika belum punya akun, daftar terlebih dahulu
- Pilih "Antar Kota" untuk KA jarak jauh
- Masukkan stasiun keberangkatan, tujuan, tanggal, dan jumlah penumpang sesuai keinginan
- Tekan tombol "Cari Tiket"
- Halaman aplikasi akan menampilkan berbagai kereta api dan jadwal yang tersedia
- Pilih kereta api sesuai keinginan
- Mengisi data penumpang dengan benar. Setelah itu, klik “Lanjutkan”
- Pastikan data penumpang telah benar, kemudian memilih kursi yang tersedia. Jika sudah, klik “Lanjutkan”
- Memilih metode pembayaran
- Lakukan pembayaran tiket kereta api yang telah dipesan dengan metode yang sudah dipilih.
Baca juga: KAI Temukan Penumpang Kereta yang Gunakan Tiket Palsu, Begini Modusnya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita ÓÅÓιú¼Ê.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.