优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Pengertian Sumber Sejarah Tersier dan Contohnya

优游国际.com - 05/09/2023, 20:00 WIB
Widya Lestari Ningsih

Penulis

KOMPAS.com - Sumber sejarah adalah jejak-jejak masa lampau sebagai hasil peninggalan dan kebudayaan manusia.

Kedudukan sumber sejarah sangat penting untuk mengetahui keadaan kehidupan pada masa lampau.

Berdasarkan sifatnya, sumber sejarah dapat dibagi menjadi tiga, yakni sumber sejarah primer, sumber sekunder, dan sumber tersier.

Apa yang dimaksud dengan sumber sejarah tersier dan apa contohnya?

Baca juga: Pengertian Sumber Sejarah Primer dan Contohnya

Apa itu sumber sejarah tersier

Sumber sejarah tersier adalah sumber yang didapat dari pihak ketiga atau lebih.

Beberapa ahli tidak mengakui adanya sumber tersier karena kurang baik untuk digunakan sebagai dasar penulisan sejarah.

Ada pula yang memasukkan sumber tersier sebagai sumber sekunder, karena tidak perlu untuk diklasifikasikan sendiri.

Baca juga: Mengapa Arsip Menjadi Sumber Sejarah Primer?

Contoh sumber sejarah tersier

Beberapa contoh sumber sejarah tersier, di antaranya:

  • Ensiklopedia
  • Buku pelajaran

Sumber yang tergolong ke dalam sumber sejarah tersier adalah buku-buku sejarah yang didasarkan pada laporan penelitian ahli sejarah.

Buku-buku tersebut disusun berdasarkan laporan penelitian ahli tanpa melakukan penelitian langsung dengan lebih teliti dan jeli.

 

Referensi:

  • Murtadho, Ahmad Ali. (2021). Ruang Pandang Sejarah Peminatan. Bogor: Guepedia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau