KOMPAS.com - Komunikasi antarpemain jadi salah satu arahan Shin Tae-yong dalam training center (TC) timnas U19 Indonesia di Jakarta.
Shin Tae-yong mengetes suara para pemain timnas U19 dengan menyanyikan lagu-lagu kebangsaan.
Beberapa dari mereka terlihat masih malu sehingga tidak keluar suara sepenuhnya.
"Di dalam lapangan, harus kedengaran suara kalian," kata Shin Tae-yong yang diterjemahkan langsung oleh penerjemahnya.
Baca juga:
"Tapi gara-gara kalian malu, jadi ya ga bicara gitu," jelas dia.
Komunikasi bukan hal sepele di lapangan. Sebisa mungkin, selalu ada interaksi sesama pemain lewat suara.
Oleh sebab itu, kata Shin, jangan malu berbicara saat di lapangan.
"Berisik juga nggak masalah di tengah lapangan. Keluarin terus, harus bicara terus," jelas dia.
Pelatih asal Korea Selatan itu benar-benar menggenjot persiapan timnas U19.
Baca juga:
Mereka dituntut berlatih sehari tiga kali untuk persiapan jelang Kualifikasi Piala Asia U20 2023 di Indonesia.
Timnas U19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong akan tampil di Kualifikasi Piala Asia U20 2023 pada 14-18 September mendatang.
Indonesia berada di Grup F bersama Vietnam, Hongkong, dan Timor Leste.
Sejauh ini, ada 36 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong. Dari jumlah itu, akan mengerucut menjadi 23-26 pemain tergantung keputusan sang pelatih.
Baca juga:
Adapun gelaran Kualifikasi Piala Asia U20 2023 akan berlangsung di daerah Jawa Timur, tepatnya Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.