KOMPAS.com - Ketua Umum NPC Indonesia, Senny Marbun, menyampaikan bahwa apa yang dia katakan soal Menteri Keuangan terkait bonus ASEAN Para Games 2022 merupakan candaan, tanpa bermaksud untuk menyinggung pihak mana pun.
Sebelumnya, Indonesia berhasil menjadi juara umum ASEAN Para Games 2022 yang digelar di Solo mulai dari 30 Juli hingga 6 Agutus 2022.
Dilansir dari laman resmi ASEAN Para Games 2022 pada saat upcara penutupan, Sabtu (6/8/2022), kontingen Indonesia sukses meraih total 426 medali.
Perinciannya, Indonesia mendapatkan 175 medali emas, 144 perak, dan 107 perunggu pada ASEAN Para Games 2022.
Baca juga: Daftar Juara Umum ASEAN Para Games sejak 2001, Indonesia Hanya Kalah dari Thailand
Diberitakan 优游国际.com sebelumnya pada Sabtu (6/8/2022) siang WIB, banyaknya jumlah atlet Indonesia yang meraih medali pada ASEAN Para Games 2022 membuat Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani bingung.
Sebab, pengeluaran untuk bonus akan membengkak lebih besar dari dugaan.
"Kemarin, Bu Sri Mulyani telepon Pak Menteri (Zainudin Amali), 'wah, gila. Banyak bohongnya'," kata Senny Marbun saat acara syukuran kontingen Indonesia di Best Western Hotel Solo Baru, Sabtu (6/8/2022).
"Jangan bohong lagi ya, lain kali jangan bohong. Kita jadi sulit nyiapin uang keringat, pengganti uang keringat," cerita Sanny Marbun menirukan kata-kata Menkeu.
Baca juga: ASEAN Para Games 2022: Penilaian untuk Gibran
Terkait apa yang disampaikan pada saat acara syukuran kontingen Indonesia tersebut, Senny Marbun menyampaikan bahwa hal itu adalah sebuah candaan tanpa bermaksud untuk menyinggung pihak mana pun.
"Di acara syukuran kontingen Indonesia Sabtu (6/8/2022) siang di Best Western Hotel Solo tersebut, dalam euforia kemenangan dan keberhasilan perolehan prestasi atlet Indonesia, Ketua Umum NPC Indonesia menyampaikan candaan tanpa bermaksud untuk menyinggung pihak mana pun," demikian keterangan pers resmi NPC Indonesia yang diterima 优游国际.com, Minggu (7/8/2022).
"Bapak Senny Marbun meminta maaf apabila dari candaan tersebut menimbulkan kesalahpahaman," demikian NPC Indonesia.
Berikut adalah pernyataan lengkap NPC Indonesia soal Menkeu terkait ASEAN Para Games 2022.
"Solo, 7 Agustus 2022 — Hari ini, Minggu 7 Agustus 2022 merupakan hari kepulangan kontingen negara-negara peserta ASEAN Para Games XI Tahun 2022. Atlet NPC Indonesia telah sukses dan berhasil mempertahankan status Juara Umum di kejuaraan ASEAN Para Games (sebelumnya di ajang APG Malaysia 2017) dengan pencapaian prestasi yang luar biasa.
Kontingen Indonesia saat ini terbagi dalam dua formasi, formasi yang pertama yaitu atlet-atlet yang diproyeksikan menuju Asian Para Games Hangzhou 2023 dan Paralympic Paris 2024, langsung melanjutkan Pelatnas (Pemusatan Latihan Nasional) di Solo. Sedangkan formasi yang kedua yaitu formasi atlet-atlet baru yang tergabung di Pelatnas APG Solo, hari ini langsung kembali ke daerah masing-masing.
Baca juga: Klasemen Akhir ASEAN Para Games 2022, Pencapaian Besar Indonesia
Kita bersyukur atas pencapaian luar biasa di ASEAN Para Games 2022. Di Paralympic Tokyo tim Indonesia berada di peringkat 43, ditargetkan menjadi lebih baik lagi di Paralympic Paris 2024. Semoga dari pencapaian prestasi di ASEAN Para Games 2022 ini, tim Indonesia bisa meraih hasil yang lebih baik di Paralympic Paris 2024.