优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Ramai soal Ijazah dan Skripsi Jokowi Palsu, UGM Ungkap Faktanya

优游国际.com - 21/03/2025, 15:15 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Isu mengenai keaslian ijazah Presiden RI ke-7 Joko Widodo kembali ramai diperbincangkan di media sosial, khususnya di platform X.

Perdebatan ini mencuat setelah sejumlah warganet mempertanyakan jenis font yang digunakan dalam ijazah Jokowi saat lulus dari Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM).

Salah satu akun, @tija***, membagikan pernyataan dari ahli forensik digital Rismon Hasiholan Sianipar yang mengklaim bahwa ijazah tersebut tidak asli.

"Ijazah S1 Kehutanan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diterbitkan UGM pada 1985 adalah palsu," ujar Rismon dalam unggahan tersebut.

Bahkan, warganet turut meragukan keaslian ijazah itu karena diduga menggunakan font Times New Roman.

Mereka berpendapat bahwa font tersebut baru diperkenalkan secara luas pada 1992 melalui sistem operasi Windows 3.1, sedangkan ijazah Jokowi diterbitkan pada 1985.

Namun, berdasarkan fakta sejarah, Times New Roman pertama kali digunakan oleh surat kabar Inggris, The Times, sebelum kemudian didistribusikan oleh Microsoft untuk produk Windows pada 1992.

Baca juga:

Penjelasan UGM

Menanggapi tuduhan tersebut, UGM mengunggah keterangan melalui laman resmi, Dekan Fakultas Kehutanan UGM, Sigit Sunarta, menyayangkan beredarnya informasi yang dianggap menyesatkan.

Ia menekankan bahwa Rismon, yang juga merupakan alumnus UGM dari Fakultas Teknik, seharusnya mengedepankan metode penelitian yang valid sebelum menyampaikan suatu klaim.

“Kita sangat menyesalkan informasi menyesatkan yang disampaikan oleh seorang dosen yang seharusnya bisa mencerahkan dan mendidik masyarakat dengan informasi yang bermanfaat,” ujar Sigit dalam keterangannya di Kampus UGM, Jumat (21/3).

Lebih lanjut, Sigit menegaskan bahwa seharusnya perbandingan dilakukan dengan ijazah dan skripsi mahasiswa lain yang lulus di tahun yang sama.

Mengenai font Times New Roman yang disebut-sebut sebagai bukti ketidakaslian, Sigit menegaskan bahwa font serupa sudah lazim digunakan oleh mahasiswa untuk mencetak sampul dan lembar pengesahan di tempat percetakan.

“Di sekitaran kampus UGM saat itu sudah ada percetakan seperti Prima dan Sanur (sudah tutup) yang menyediakan jasa cetak sampul skripsi,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa sampul dan lembar pengesahan skripsi Jokowi memang dicetak di percetakan, tetapi seluruh isi skripsinya yang terdiri dari 91 halaman tetap menggunakan mesin ketik.

“Banyak skripsi mahasiswa yang menggunakan sampul dan lembar pengesahan dengan mesin percetakan,” katanya.

Baca juga:

Halaman:


Terkini Lainnya

4 Santri Gontor Magelang Meninggal Tertimpa Tandon Air, Kemenag Soroti Keselamatan Pesantren

4 Santri Gontor Magelang Meninggal Tertimpa Tandon Air, Kemenag Soroti Keselamatan Pesantren

Jawa Tengah
ASN Temanggung, Sugeng Parwoto, Ditemukan Meninggal Dunia di Gunung Merbabu

ASN Temanggung, Sugeng Parwoto, Ditemukan Meninggal Dunia di Gunung Merbabu

Jawa Tengah
PLN Buka Suara Soal Tagihan Listrik Penjual Gorengan di Jombang Rp 12,7 Juta

PLN Buka Suara Soal Tagihan Listrik Penjual Gorengan di Jombang Rp 12,7 Juta

Jawa Timur
Kronologi Tembok Kolam Pondok Gontor Magelang Ambrol, 4 Santri Tewas

Kronologi Tembok Kolam Pondok Gontor Magelang Ambrol, 4 Santri Tewas

Jawa Timur
Penyelidikan Kasus Dugaan Terorisme di Pacitan Libatkan Densus 88, Satu Senjata Disita

Penyelidikan Kasus Dugaan Terorisme di Pacitan Libatkan Densus 88, Satu Senjata Disita

Jawa Timur
Duduk Perkara Penjual Gorengan di Jombang Dapat Tagihan Listrik Rp 12,7 Juta

Duduk Perkara Penjual Gorengan di Jombang Dapat Tagihan Listrik Rp 12,7 Juta

Jawa Timur
Tembok Kolam Ambrol di Pondok Gontor Magelang, 4 Santri Meninggal Dunia dan 25 Lainnya Terluka

Tembok Kolam Ambrol di Pondok Gontor Magelang, 4 Santri Meninggal Dunia dan 25 Lainnya Terluka

Jawa Timur
Harga Emas Hari Ini 26 April 2025:聽Antam, UBS, dan Galeri24 Terkoreksi

Harga Emas Hari Ini 26 April 2025:聽Antam, UBS, dan Galeri24 Terkoreksi

Sulawesi Selatan
Underpass Citayam Siap Dibangun, Kado Istimewa Dedi Mulyadi untuk Kota Depok

Underpass Citayam Siap Dibangun, Kado Istimewa Dedi Mulyadi untuk Kota Depok

Jawa Barat
Sindiran 鈥淏apak Tiri鈥 untuk Dedi Mulyadi, Warga Cirebon Timur Kecewa Kunjungan hanya Seremonial

Sindiran 鈥淏apak Tiri鈥 untuk Dedi Mulyadi, Warga Cirebon Timur Kecewa Kunjungan hanya Seremonial

Jawa Barat
Nakhoda KM Poseidon Dibunuh 2 ABK Kakak Adik, Terungkap Motif dan Kronologinya

Nakhoda KM Poseidon Dibunuh 2 ABK Kakak Adik, Terungkap Motif dan Kronologinya

Sumatera Utara
Masa Tahanan Kades Kohod Ditangguhkan, Warga Terkejut: Rumah Masih Sepi

Masa Tahanan Kades Kohod Ditangguhkan, Warga Terkejut: Rumah Masih Sepi

Jawa Barat
Bikin Geram Warga, Ibu di Depok Rekayasa Penculikan Anaknya agar Suaminya Pulang

Bikin Geram Warga, Ibu di Depok Rekayasa Penculikan Anaknya agar Suaminya Pulang

Jawa Barat
Kenapa Dedi Mulyadi Disindir Jadi 'Bapak Tiri' oleh Tokoh Cirebon Timur?

Kenapa Dedi Mulyadi Disindir Jadi "Bapak Tiri" oleh Tokoh Cirebon Timur?

Jawa Barat
Masa Tahanan Kades Kohod Ditangguhkan, Warga Kaget: Masa Sih Sudah bebas?

Masa Tahanan Kades Kohod Ditangguhkan, Warga Kaget: Masa Sih Sudah bebas?

Jawa Barat
Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau