JAKARTA, KOMPAS.com- Putra bungsu musisi Ahmad Dhani, Dul Jaelani ungkap kebiasaan dan sikap ayahnya yang tak berubah bahkan setelah kini duduk sebagai anggota DPR RI.
Berbicara tentang sosok Ahmad Dhani di rumah, Dul menyebut ada satu kebiasaan yang tak berubah yang membuatnya kagum.
"Tekun, tiap hari aransemen musik, bisa dibilang hampir tiap hari," kata Dul dikutip dari YouTube Kemal Palevi.
"Itu kan enggak gampang. Kadang pagi. Makanya banyak lagu Dewa yang baru-baru di recycle dengan sound lebih oke, menurut ayahku ya," lanjutnya.
Baca juga: Sering Dibanding-bandingkan dengan Ahmad Dhani, Dul Jaelani: Gue Malah Bangga
Bukan itu saja, meskipun kini sudah menjadi anggota DPR RI, sikap ayahnya juga tak ada yang berubah selama di rumah.
"Masih sama, masih selucu dan senyenengin itu," ungkap Dul.
Dul mengaku bersyukur, meskipun kedua orangtuanya bercerai, tapi mereka tetap bisa menjadi teman untuk anak-anaknya sampai saat ini.
"Alhamdulillah bokap nyokap ke anak-anak kayak temen. Jadi misalkan kekurangan kita di mana, bokap tahu, dan anak juga tahu kekurangan bokap di mana," ujarnya.
"Sama Bunda ya agak ada sopan santun, karena perempuan," imbuhnya.
Baca juga: Dulu Sedih Orangtua Bercerai, Dul Jaelani: Sekarang Setelah Aku Pikir, Memang Ini yang Terbaik
Walaupun cukup dekat dengan orangtuanya, baik ayah ataupun ibunya memberikan didikan yang cukup keras soal sopan santun.
Di mana hasil dari didikan sejak kecil itu masih terbawa sampai saat ini.
"Kalau bokap keras banget dari dulu. Di panggung, dipanggil 'kamu hormat dulu ke penonton, jangan langsung main,' sehingga itu membekas sampai sekarang," ungkap Dul.
"Nyokap terakhir, kemarin ada nenek kakek lagi nginep, 'kalau pergi jangan langsung pergi, salim dulu, pamit dulu,'" sambungnya.
Sementara itu sebagai putra musisi ternama, Dul sebelumnya mengatakan, memiliki nama besar kedua orangtua di belakang namanya menjadi kelebihan sekaligus kekurangan untuknya yang mengikuti jejak mereka di dunia musik.
"Untungnya, aku ini anak ayah Ahmad Dhani dan bunda Maia Estianty, kalau konteks musik. Ruginya, aku anak Ahmad Dhani dan Bunda Maia, itu konklusinya," ucap Dul.
"Aku akan merilis karya apa pun, pasti akan dibanding-bandingkan dan kalau itu kita yang enggak kuat, itu bisa bahaya banget. Mesti pinter ngolah emosinya," tutur Dul.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.